Media Korea Singgung Megawati Hangestri, Ikut Ungkit Masa Sulit Red Sparks di Liga Voli Korea 2025-2026
- KOVO
Jakarta, tvOnenews.com - Media Korea Selatan kembali menyinggung nama Megawati Hangestri saat mengungkit tren buruk yang sedang dialami oleh Red Sparks di Liga Voli Korea 2025-2026.
Saat ini Red Sparks tengah menjadi sorotan karena tampil buruk di paruh awal Liga Voli Korea atau V-League musim ini.
Tim besutan Ko Hee-jin itu masih terseok-seok dan terus menelan kekalahan hingga laga terakhirnya melawan Hyundai Hillstate di putaran ketiga pada Kamis (25/12/2025).
Saat itu Red Sparks kembali menelan kekalahan menyakitkan dari Hyundai Hillstate lewat lima set dengan skor tipis 2-3 (20-25, 26-24, 25-14, 19-25, 12-15).
Kekalahan tersebut pun membuat Red Sparks menjadi juru kunci di klasemen sementara Liga Voli Korea musim ini. Masa suram yang dialami oleh Red Sparks pun sontak menjadi sorotan berbagai pihak.
Media Korea Selatan, MyDaily bahkan sampai menyeret nama Megawati Hangestri dan membandingkan performa Red Sparks pada dua musim terakhirnya yang amat berbeda.
Megawati Hangestri sebelumnya dua musim membela Red Sparks. Pada musim 2023-2024, Megatron bersama pemain asing lainnya yakni Giovanna Milana berhasil mencatatkan hasil apik.
Saat itu Mega dan Gia sukses membawa Red Sparks kembali menembus babak playoff untuk pertama kalinya selama tujuh musim.
Kemudian pada musim 2024-2025, Megawati Hangestri yang saat itu bekerja sama dengan Vanja Bukilic pun berhasil membawa timnya menembus babak final, sebelum akhirnya harus puas sebagai runner-up karena kalah dari Pink Spiders dengan agregat 3-2.
Pada musim tersebut, Megawati Hangestri berhasil masuk dalam 10 besar top skorer dan mampu membawa Red Sparks finis di posisi teratas dalam klasemen akhir babak reguler sehingga bisa kembali menembus partai playoff.
Namun nyatanya kini nasib Red Sparks berubah, apalagi setelah Megawati Hangestri memutuskan hengkang. Saat ini kuota pemain asing ditempati oleh Elisa Zanette (Italia) dan Jamiyanpurev Enkhsoyol (Mongolia) yang menjadi pengganti Wipawee Srithong yang tak kunjung pulih dari cedera.

- Instagram.com/red_sparks
Sehingga tak heran jika MyDaily kembali menyinggung nama Megawati Hangestri, serta pemain yang dianggap sebagai kunci kesuksesan Red Sparks pada musim lalu.
"Red Sparks saat ini sedang berjuang untuk keluar dari posisi juru kunci klasemen," tulis MyDaily.
"Pyo Seung-ju , Megawati Hangestri, dan Vanja Bukilic, semua pemain kunci di skuad runner-up musim lalu, telah pergi." tambah pernyataan tersebut.
"Sang kapten Yeum Hye-seon absen di awal musim karena cedera, dan mantan anggota tim nasional Thailand, Wipawee Sithong meninggalkan tim tanpa memainkan satu pertandingan pun." singgung media Korea tersebut.
Sementara itu, Red Sparks akan kembali tampil melawan IBK Altos pada Minggu (28/12/2025). Anak asuh Ko Hee-jin mencoba meraih kemenangan dalam laga tandang tersebut.
Saat ini mantan tim Megawati Hangestri itu berada di peringkat ketujuh dengan 15 poin usai meraih lima kemenangan dan 12 kekalahan dari 17 laga yang dilakoninya hingga putaran ketiga. Sementara posisi pertama ditempati oleh Hi-Pass (40) dan Hyundai Hillstate (36).
(nad)
Load more