tvOnenews.com - Megawati Hangestri dan Giovanna Milana menjadi duet yang berhasil menyita perhatian pendukung Red Sparks musim lalu.
Bagaimana tidak, Megawati Hangestri dan Giovanna Milana tampil memukau hingga menjadi andalan Red Sparks sebagai pendulang poin di musim lalu.
Bahkan, kedua pemain asing andalan Red Sparks ini mampu menempatkan namanya di 10 besar dalam daftar top skor Liga Voli Korea musim lalu.
Megawati Hangestri tercatat berhasil mengoleksi 736 poin selama musim reguler hingga babak playoff musim lalu, membuatnya bertengger di peringkat ke-7.
Sementara Gia menyusul setelah Mega dengan torehan 690 poin total dari 36 pertandingan.
Keduanya memiliki kedekatan selayaknya saudara, bahkan diluar lapangan pun mereka selalu bersama.
Meski Mega dan Gia begitu dekat, namun Giovanna justru memberikan pernyataan yang cukup mengejutkan.
Melalui akun media sosial pribadinya, Gia mengungkapkan isi hatinya dengan mengunggah ulang potongan video saat masih bermain bersama Red Sparks disertai pesan untuk seseorang.
Pevoli asal Amerika Serikat itu menuliskan pesan rindunya untuk sang kapten Red Sparks musim lalu, Lee So-young yang memutuskan untuk pindah ke IBK Altos.
Mantan Kapten Red Sparks, Lee So-young. (KOVO)
Giovanna Milana menulis jika eks kapten Red Sparks itu merupakan pemain favorit yang pernah bermain bersamanya.
"One of my Favorite People to play next to, miss you" tulis Gia.
Kita tahu jika Lee So-young memang sosok yang penting untuk Red Sparks pada gelaran Liga Voli Korea musim lalu.
Selain berperan sebagai kapten, kembalinya Lee So-young dari cedera di putaran ke-4 V league benar-benar membuat Red Sparks semakin kuat.
Bahkan trio Mega, Gia dan Lee So-young sukses membantu Red Sparks finis di peringkat ketiga kelasemen akhir dan kembali merasakan play off setelah 7 tahun absen. (akg/kmr)
Load more