Jakarta, tvOnenews.com - Update top skor Liga Voli Korea 2024-2025, di mana pemain Red Sparks Megawati Hangestri tergusur dari posisi puncak usai IBK Altos menang dari Expressway Hi-Pass.
Pertandingan antara Expressway Hi-Pass Vs IBK Altos pada putaran pertama Liga Voli Korea 2024-2025 baru saja selesai digelar pada Sabtu (26/10/2024) pukul 17.00 WIB.
IBK Altos yang diperkuat oleh sahabat Megawati Hangestri yakni Lee So-young berhasil meraih kemenangan atas tuan rumah dengan skor 3-1 (25-16, 21-25, 25-22 dan 25-13) di di Gimcheon Gymnasium, Korea Selatan.
Kemenangan IBK Altos pun membuat adanya perubahan dalam posisi top skor V-League sementara pada musim ini.
Yakni Megawati Hangestri selaku pemain andalan Red Sparks yang semula ada di posisi pertama dengan 42 poin, kini tergusur dari posisi puncak.
Pasalnya, rekan setim Lee So-young yakni Victoria Danchak yang berposisi sebagai opposite menjadi top skor dalam laga tersebut dengan menyumbang 34 poin.
Kini pemain asing IBK Altos itu sudah mengemas 69 poin dan menjadi top skor sementara Liga Voli Korea 2024-2025.
Di posisi kedua masih ada Megawati Hangestri dengan 42 poin, dan Merelin Nikolova dari Expressway Hi-Pass yang mengantongi 39 poin.
Selain itu menyusul Vanja Bukilic selaku andalan Red Sparks dengan36 poin, angka yang sama diperoleh oleh Laetitia Moma Bassoko (Hillstate) di posisi kelima.
1. Victoria Danchak (IBK Altos) - 69 poin
2. Megawati Hangestri (Red Sparks) - 42 poin
3. Merelin Nikolova (Hi-Pass) - 39 poin
4. Vanja Bukilic (Red Sparks) - 36 poin
5. Laetitia Momma Bassoko (Hillstate) - 36 poin
6. Park Jeong-ah (AI Peppers) - 35 poin
7. Varvara Jabic (AI Peppers) - 34 poin
8. Kim Yeon-koung (Pink Spiders) - 33 poin
9. Tutku Burcu Yuzgenc (Pink Spiders) - 33 poin
10. Pyo Seung-ju (Red Sparks) - 32 poin
11. Gyselle Silva (GS Caltex) - 32 poin
12. Wipawee Srithong (Hillstate) - 30 poin
13. Yu Zhang (AI Peppers) - 29 poin
14. Yang Hyo-jin (Hillstate) - 24 poin
15. Hwang Min-kyung (IBK Altos) - 23 poin
(nad)
Load more