tvOnenews.com - Rekan duet Megawati Hangestri di Daejeon Red Sparks, Giovanna Milana resmi bermain di Proliga Indonesia setelah dirinya memutuskan untuk bergabung dengan klub Jakarta Pertamina Enduro (JPE).
Bergabungnya Gia ke JPE membuat dirinya harus menjadi rival dari Megawati HAngestri di ajang Proliga 2024 ini.
Pasalnya, Megawati Hangestri terlebih dahulu diperkenalkan oleh tim Jakarta BIN sebagai punggawa baru mereka untuk musim ini.
Unggahan Jakarta BIN di instagram (sumber: instagram/@bin_volleyballclub)
Pada awal April kemarin, klub Jakarta BIN resmi mengumumkan Megawati sebagai bagian dari skuad mereka musim ini.
Kabar bergabungnya Megawati Hangestri disampaikan langsung oleh Jakarta BIN lewat unggahan di akun media sosial mereka.
"Introducing the opposite of Jakarta BIN for Proliga 2024: Megawati Hangesti Pertiwi, Dian Wijayanti, Alya Annastasya, Ni Nyoman Shaniawati, Stay tune for more," tulis @bin_volleyballclub pada unggahan terbarunya.
Gia yang sebelumnya mengisyaratkan akan bermain untuk Jakarta Pertamina Enduro lewat unggahan di instagramnya itu pun akhirnya resmi diperkenalkan oleh JPE.
Tepat pada Rabu (17/4/2024) Jakarta Pertamina Enduro akhirnya resmi memperkenalkan Giovanna Milana sebagai pemain baru mereka di acara launching tim jelang Proliga 2024.
Giovanna Milana (Sumber : Jakarta Pertamina Enduro)
Giovanna Milana sendiri sudah tiba di Indonesia pada hari Minggu (14/4/2024) kemarin dan langsung disambut para penggemar di Bandara.
Setibanya di Indonesia, Gia pun menyapa awak media yang menunggunya dan mengungkapkan perasaannya bisa bermain di Indonesia.
Dalam kesempatan itu, Gia mengungkapkan peran besar Megatron terkait kepindahannya ke Proliga Indonesia.
Gia mengatakan jika pevoli asal Jember itu selalu memberi tahu dirinya tentang bagaimana Proliga saat keduanya bermain untuk Red Sparks di Korea.
"Mega Memberitahu saya banyak hal tentang proliga, Dia selalu berbicara tentang betapa baiknya semua orang yang bermain di Proliga seperti bermain bersama keluarga," ungkap giovanna Milana.
"Jadi menurut saya itu adalah salah satu hal yang membuat saya benar-benar ingin bermain di sini, suasana kekeluargaan yang dimiliki Proliga dan budaya Indonesia yang luar biasa menurut saya akan membawa banyak kesenangan dan energi," sambungnya.
Giovanna Milana dan Megawati Hangestri (Sumber: Instagram- Giovanna Milana)
Megawati Hangestri dan Giovanna Milana memang cukup dekat selama bermain di Liga Korea dengan Red Sparks musim lalu.
Tak heran jika Megawati Hangestri menjadi salah satu faktor yang membuat Giovanna Milana memilih Jakarta Pertamina Enduro sebagai destinasi selanjutnya setelah Red Sparks.
Pada kesempatan lain, saat launching team Jakarta Pertamina Enduro, Gia juga mengungkapkan hal yang sama tentang Megawati Hangestri.
"Saya merasa sangat bangga bermain di mantan tim Mega dia selalu berbicara tentang proliga dengan penuh kebahagiaan dan keceriaan jadi saya merasa sangat diberkati dan terhormat berada di sini," kata Giovanna Milana.
"Dia selalu mengatakan hal-hal seperti 'kamu harus bermain di indonesia' dan dia akan mengatakan betapa hebatnya itu," lanjutnya.
Giovanna Milana sendiri kabarnya tidak akan kembali ke Korea setelah bermain di Proliga musim ini.
Gia akan bergabung dengan salah satu tim di Amerika Serikat yang bermain di League One Volleyball atau LOVB.
(akg)
Load more