News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Tim Sepak Bola Putri Papua Lolos ke Final PON XX

Papua lolos ke babak final cabang olahraga sepak bola putri Pekan Olahraga Nasional (PON) XX setelah membenamkan Bangka Belitung dengan skor 4-0.
Sabtu, 9 Oktober 2021 - 15:44 WIB
Papua lolos ke final sepak bola putri setelah benamkan Babel 4-0
Sumber :
  • ANTARA/Yogi Rachman

Merauke - Papua lolos ke babak final cabang olahraga sepak bola putri Pekan Olahraga Nasional (PON) XX setelah membenamkan Bangka Belitung dengan skor 4-0.

Papua yang bertanding dengan dukungan penuh penonton di Stadion Katapal Merauke, Sabtu, langsung menekan pertahanan Bangka Belitung sejak peluit dibunyikan.

Tim putri Babel mencoba membalas pada menit tujuh melalui skema sepak pojok, namun masih belum mampu membahayakan gawang Papua yang dikawal oleh Agustina Kwano.

Papua kembali mengancam melalui serangan di sayap kanan dengan mengandalkan kecepatan pemainnya, namun juga masih belum membahayakan.

Pada menit ke-23, pemain Papua dengan nomor punggung 21 Ina Paulanda Wetipo hampir mencetak gol jika saja tendangannya tidak dapat ditahan oleh kiper Babel yang dijaga oleh Riska Julianti.

Tim Putri Babel merespon dengan melancarkan tendangan jarak jauh dari Firanda yang juga masih belum tepat sasaran.

Gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta pada menit 30 melalui serangan balik cepat yang diakhiri dengan sepakan mendatar Ina Paulanda Wetipo dan mengubah kedudukan menjadi 1-0 untuk Papua.

Pada sisa waktu babak pertama, kedua tim saling berbalas serangan. Akan tetapi belum ada lagi gol yang tercipta dari kedua tim. Babak pertama ditutup dengan skor 1-0 untuk Papua.

Di bawah guyuran hujan yang turun di babak kedua, tim putri Papua langsung melancarkan serangan pada menit 47 melalui sepakan dari luar kotak penalti yang dilakukan oleh kapten tim bernomor punggung 19 Selly Wunungga, namun bola masih melambung tinggi.

Pada menit 50, Papua hampir menambah kedudukan, namun tendangan Debora Pagawak masih terlalu lemah dan mudah diantisipasi kiper Babel.

Papua berhasil mencetak gol kedua melalui tendangan bebas nomor punggung 17 Emmy Clarce Falentina Awes yang gagal ditangkap sempurna kiper Babel pada menit 62.

Meski sudah unggul dua gol, Papua terus menggempur pertahanan Babel dan hasilnya terlihat pada menit 81 ketika Selly Wunungga menambah keunggulan menjadi 3-0 dengan memanfaatkan kemelut di depan gawang Babel hasil dari sepak pojok.

Pesta gol Papua ditutup melalui kaki pemain nomor punggung 99 Laslen Tabuni yang semakin mengubur impian Bangka Belitung melaju ke final sepak bola putri PON XX Papua.

Papua sudah ditunggu Jawa Barat di partai final perebutan medali emas yang akan digelar pada Senin (11/10).

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Carrick Akhirnya Angkat Bicara usai Casemiro Dipastikan Hengkang dari MU, Ungkap Fakta Mengejutkan Ini

Carrick Akhirnya Angkat Bicara usai Casemiro Dipastikan Hengkang dari MU, Ungkap Fakta Mengejutkan Ini

Michael Carrick menegaskan Casemiro sangat berambisi mengakhiri kariernya di Manchester United (MU) dengan prestasi, meski dipastikan hengkang akhir musim ini.
Tak Cuma Melon, Viva Yoga Bidik Hilirisasi Nasional hingga Ekspor di 154 Kawasan Transmigrasi

Tak Cuma Melon, Viva Yoga Bidik Hilirisasi Nasional hingga Ekspor di 154 Kawasan Transmigrasi

Kementerian Transmigrasi menegaskan pengembangan kawasan transmigrasi ke depan tidak lagi bertumpu pada produksi komoditas mentah semata, melainkan diarahkan pada hilirisasi berbasis potensi lokal, investasi, hingga orientasi ekspor.
Carrick Sindir Ruben Amorim? Sang Pelatih Malah Puji Habis-habisan Bintang Muda MU

Carrick Sindir Ruben Amorim? Sang Pelatih Malah Puji Habis-habisan Bintang Muda MU

Michael Carrick memuji Kobbie Mainoo sebagai simbol regenerasi Manchester United (MU). Gelandang muda itu kembali bersinar dan masuk rencana kontrak baru klub.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia John Herdman menegaskan keputusan para pemain diaspora bermain di kompetisi domestik tidak dipandang sebagai hal negatif.
Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya mengungkap selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di apartemen di Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).

Trending

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Akun instagram milik selebgram sekaligus artis Lula Lahfah diserbu netizen usai kekasih dari Reza Arap itu dikabarkan meninggal dunia.
Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya mengungkap selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di apartemen di Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola mengakui Arsenal sebagai tim terbaik dunia saat ini. Manchester City menghadapi tantangan berat mengejar puncak klasemen Liga Inggris musim ini.
Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia John Herdman menegaskan keputusan para pemain diaspora bermain di kompetisi domestik tidak dipandang sebagai hal negatif.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

John Herdman mulai menyusun kerangka Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2026. Tiga pemain keturunan di Liga 1 disebut bisa menjadi opsi naturalisasi buat Garuda.
Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Rangkuman Top 3 Bola hari ini: rumor Jesse Lingard ke Persib, peluang jadi pemain termahal Liga 1, dan kebangkitan Al Nassr.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT