LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ratu Voli Korea, Kim Yeon-koung dapat pujian dari Megawati Hangestri
Sumber :
  • KOVO

Suara Hati Megawati Hangestri Usai Bikin Ratu Voli Korea Emosi, Kim Yeon-koung Sampai Pukul Tiang Karena Spike Kerasnya di Blok Megatron

Usai bawa Red Sparks kalahkan Pink Spiders, Megawati Hangestri memberikan pujian kepada Kim Yeon-koung atas penampilannya. Megatron bilang kalau Ratu Voli Korea

Sabtu, 21 Desember 2024 - 21:45 WIB

tvOnenews.com - Megawati Hangestri Pertiwi, bintang Red Sparks, memberikan penampilan memukau saat timnya mengalahkan Pink Spiders yang diperkuat oleh Kim Yeon-koung, Ratu Voli Korea

Dalam pertandingan lanjutan Liga Voli Korea, Selasa (17/12), Red Sparks berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1 (25-22, 25-23, 14-25, 25-22).  

Usai pertandingan, Megawati memberikan pujian kepada Kim Yeon-koung atas penampilannya. 

"Pastinya senang karena saya bisa menghadapi idola saya. Dia mainnya bagus, menurut saya dia mainnya bagus terus," ujar Megawati di kanal YouTube Off The TV.  

Baca Juga :

Megawati Hangestri Kalahkan Ratu Voli Korea, Kim Yeon-koung, dalam Liga Voli Korea 2024/2025

Menghadapi Kim Yeon-koung, atlet Indonesia tersebut menganggap ini sebagai pengalaman berharga. Ia merasa banyak belajar dari pemain voli veteran berusia 36 tahun itu. 

"Saya senang bisa menghadapinya karena saya bisa belajar. Kami lawan, tapi di saat yang sama, saya bisa belajar ketika dia menghadapi poin-poin kritis atau saat-saat yang genting," jelas Megawati.  

Untuk pertandingan melawan Pink Spiders, Megawati melakukan persiapan khusus, terutama dalam memperbaiki kemampuan bloknya. 

"Dengan tim pasti latihannya banyak. Terus saya sendiri lebih banyak latihan blok dan fokus. Jadi setelah latihan tim, ada latihan tambahan sendiri untuk blok. Pemain lain juga begitu," katanya.  

Usaha Megawati berbuah manis. Ia beberapa kali berhasil memblok spike keras Kim Yeon-koung, yang membuat pemain bintang tersebut tampak frustrasi. 

Dalam momen yang mencuri perhatian, Kim terlihat melampiaskan kekesalannya dengan memukul tiang net setelah salah satu spike-nya kembali gagal menembus pertahanan Red Sparks.  

Kekesalan Kim Yeon-koung menjadi sorotan karena ia jarang menunjukkan emosi seperti itu di lapangan. 

Namun, hal ini menunjukkan betapa sengitnya pertandingan antara kedua tim. 

"Ini pertandingan yang sangat intens, dan saya harus akui, Megawati menunjukkan performa yang luar biasa," ujar Kim dalam wawancara singkat usai laga.  

Selain berhasil memblok Kim, kemenangan Red Sparks juga memutus rekor 14 kemenangan beruntun milik Pink Spiders. Hasil ini menjadi motivasi besar bagi Megawati untuk terus meningkatkan performanya. 

"Saya ingin tahap demi tahap untuk melakukannya dengan baik dan pastinya ingin menang terus. Terima kasih untuk yang datang ke arena, ayo terus dukung Red Sparks di Liga Voli Korea 2024/2025," katanya.  

Pertandingan ini tidak hanya menjadi ajang unjuk kebolehan Megawati, tetapi juga mengukuhkan dirinya sebagai salah satu pemain berbakat yang patut diperhitungkan di liga internasional. (udn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Komentar Menohok Netizen Usai Fans Malaysia Sindir Timnas Indonesia yang Tersingkir di Piala AFF 2024, Katanya...

Komentar Menohok Netizen Usai Fans Malaysia Sindir Timnas Indonesia yang Tersingkir di Piala AFF 2024, Katanya...

Kegagalan Timnas Indonesia ke semifinal Piala AFF 2024 jadi sorotan publik. Bahkan gagalnya anak buah Shin Tae-yong di Piala AFF 2024 disindir fans Malaysia.
Tak Perlu Diet Rumit, dr Zaidul Akbar Bagikan Tips Mudah yang Bisa Dilakukan Setiap Pagi, Cukup Lihat...

Tak Perlu Diet Rumit, dr Zaidul Akbar Bagikan Tips Mudah yang Bisa Dilakukan Setiap Pagi, Cukup Lihat...

Untuk bisa mendapatkan tubuh sehat dan ideal, tak perlu susah payah melakukan diet yang rumit. Dr Zaidul Akbar pernah bagikan tips mudahnya. Simak selengkapnya!
Namanya Meroket di Proliga 2024, Yuk Intip Foto-foto Cantik Rising Stars Voli Indonesia Satu Ini, Dia adalah...

Namanya Meroket di Proliga 2024, Yuk Intip Foto-foto Cantik Rising Stars Voli Indonesia Satu Ini, Dia adalah...

Outside hitter andalan Jakarta Elektrik PLN musim lalu, Nurlaili Kusumah mungkin menjadi salah satu pevoli muda yang namanya meroket di ajang Proliga 2024.
Perbanyak Baca Ini kalau Mau Rezeki Seluas Samudera, Kata Ustaz Adi Hidayat yang Dianjurkan Rasulullah SAW

Perbanyak Baca Ini kalau Mau Rezeki Seluas Samudera, Kata Ustaz Adi Hidayat yang Dianjurkan Rasulullah SAW

Mengingat kesulitan hidup yang acapkali dirasakan oleh manusia ialah masalah rezeki. Ustaz Adi Hidayat (UAH) menganjurkan membaca ini dianjurkan Rasulullah SAW
Shin Tae-yong Sempat Bilang Timnas Indonesia Bakal Juara Piala AFF 2024 Jika Turunkan Tim Senior, Media Vietnam Beri Tanggapan

Shin Tae-yong Sempat Bilang Timnas Indonesia Bakal Juara Piala AFF 2024 Jika Turunkan Tim Senior, Media Vietnam Beri Tanggapan

Timnas Indonesia hanya mampu finis di peringkat ketiga Grup B usai kalah 0-1 dari Filipina pada laga yang berlangsung di Stadion Manahan, Sabtu (21/12/2024)
Suara Hati Pelatih di Brasil soal Welber Jardim yang Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Pemain Sao Paulo itu...

Suara Hati Pelatih di Brasil soal Welber Jardim yang Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Pemain Sao Paulo itu...

Salah satu pemain muda Timnas Indonesia kelompok umur yakni Welber Jardim ternyata pernah mencuri perhatian eks pelatih Tim Nasional Brasil U-17, Philip Leal. 
Trending
Suara Hati Pelatih di Brasil soal Welber Jardim yang Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Pemain Sao Paulo itu...

Suara Hati Pelatih di Brasil soal Welber Jardim yang Bela Timnas Indonesia, Tak Disangka Pemain Sao Paulo itu...

Salah satu pemain muda Timnas Indonesia kelompok umur yakni Welber Jardim ternyata pernah mencuri perhatian eks pelatih Tim Nasional Brasil U-17, Philip Leal. 
Respons Tak Biasa Marselino Ferdinan soal Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Kita Bakal Lakukan Ini

Respons Tak Biasa Marselino Ferdinan soal Kegagalan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Kita Bakal Lakukan Ini

Pemain Timnas Indonesia Marselino Ferdinan turut merespons kegagalan skuad Garuda di Piala AFF seusai ditumbangkan Filipina 0-1 di Stadion Manahan, Solo.
Dikira Boneka, Warga Terkejut Temukan Mayat Pria Tanpa Identitas di Pintu Air Cengkareng

Dikira Boneka, Warga Terkejut Temukan Mayat Pria Tanpa Identitas di Pintu Air Cengkareng

Seorang pria tanpa identitas ditemukan tewas mengambang di Pintu Air Cengkareng Drain, Kaliangke, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat.
Shin Tae-yong Sempat Bilang Timnas Indonesia Bakal Juara Piala AFF 2024 Jika Turunkan Tim Senior, Media Vietnam Beri Tanggapan

Shin Tae-yong Sempat Bilang Timnas Indonesia Bakal Juara Piala AFF 2024 Jika Turunkan Tim Senior, Media Vietnam Beri Tanggapan

Timnas Indonesia hanya mampu finis di peringkat ketiga Grup B usai kalah 0-1 dari Filipina pada laga yang berlangsung di Stadion Manahan, Sabtu (21/12/2024)
Rencana Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Akhirnya Terbongkar, Ternyata STY Sudah Lama Persiapkan Hal ini...

Rencana Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia Akhirnya Terbongkar, Ternyata STY Sudah Lama Persiapkan Hal ini...

Rencana jangka panjang Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia akhirnya kini terungkap, ternyata selama ini STY sudah lama persiapkan hal tak terduga ini.
Blak-blakan Shin Tae-yong Soal Kartu Merah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024: Kecewa, Timnas Indonesia Jadi Sulit Cetak Gol

Blak-blakan Shin Tae-yong Soal Kartu Merah Muhammad Ferarri dan Marselino Ferdinan di Piala AFF 2024: Kecewa, Timnas Indonesia Jadi Sulit Cetak Gol

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengaku kecewa dengan para penggawa Garuda yang kerap mendapat hukuman kartu merah sepanjang turnamen Piala AFF 2024.
Media Amerika Kritik Muhammad Ferarri yang Dikartu Merah saat Lawan Filipina di Piala AFF 2024: Indisipliner Terbukti Merugikan Timnas Indonesia 

Media Amerika Kritik Muhammad Ferarri yang Dikartu Merah saat Lawan Filipina di Piala AFF 2024: Indisipliner Terbukti Merugikan Timnas Indonesia 

Media Amerika mengkritik kapten Timnas Indonesia, Muhammad Ferarri yang dikartu merah saat melawan Filipina di Piala AFF 2024.
Selengkapnya
Viral