tvOnenews.com - Tim bola basket putri Indonesia tampil sempurna di SEA Games 2023 dengan meraih medali emas pertama sepanjang sejarah.
Lebih hebatnya lagi, Indonesia meraih medali emas dengan catatan sempurna yakni menyapu bersih enam kemenangan di SEA Games 2023.
Prestasi tersebut ditutup dengan sempurna saat Indonesia menyikat Singapura pada pertandingan basket putri 5x5 yang berlangsung Minggu (14/5).
Singapura kalah telak dari Indonesia 39-86 dalam pertandingan di Morodok Techo National Stadium, Phnom Penh, Kamboja.
Dalam laga tersebut, Dyah Lestari tampil luar biasa dengan menjadi pemain yang paling banyak mencetak 15 poin.
Meski sudah tidak menentukan lagi karena Indonesia telah meraih medali emas mengalahkan Kamboja 100-54, Sabtu, skuad Garuda tetap tampil penuh determinasi.
Selain Dyah, performa apik ditunjukkan dua pemain naturalisasi, Kimberley Pierre Louis dan Peyton Alexis Whitted.
Meski hanya bermain sekitar 13 menit 55 detik, Kimberley mampu menyumbangkan 13 poin, sedangkan Peyton unjuk gigi dengan mencetak lima angka.
Penampilan Indonesia memang sudah apik sejak awal ketika mengalahkan Vietnam dengan skor tipis 67-62.
Sempat mendapat perlawanan ketat dari Thailand dengan skor 70-69, Indonesia membuat Malaysia tidak berdaya berkat kemenangan 87-85.
Filipina di pertandingan berikutnya dibuat tidak berdaya oleh Indonesia berkat kemenangan 89-68.
Penanggung Jawab Timnas Basket Putri Christopher Tanuwidjaja tidak bisa menutupi rasa bahagianya sesudah Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2023.
"Saya bingung mau berbicara apa, karena kali pertama meraih medali emas. Hanya satu kata 'bangga'. Kami sudah bekerja keras dalam beberapa SEA Games terakhir. Perjalanannya panjang," kata Christoper dikutip dari Antara.
Menurut Christopher, performa tim basket putri Indonesia selalu mengalami peningkatan dalam setiap edisi SEA Games.
"Dari SEA Games 2019 di Manila kami mendapat perunggu. Kemudian tahun lalu, mendapat perak di SEA Games 2021 di Vietnam. Sekarang dapat emas dan emasnya bukan emas biasa. Tapi emas sempurna karena semua tim besar sudah kalah sama kami," katanya. (fan)
Load more