Dzikir Sebelum Tidur, Ustaz Adi Hidayat: Keluarkan di Pertengahan Malam
- Freepik
tvOnenews.com - Ustaz Adi Hidayat (UAH) dalam salah satu ceramahnya membagikan satu amalan dzikir tengah malam yang bisa membuat dosa gugur.
“Maka digugurkan semua dosa-dosa di masa lalu,” jelas UAH, dikutip dari ceramahnya yang diunggah di YouTube Adi Hidayat Official.
Tak hanya itu, kata Ustaz Adi Hidayat bahkan, siapa yang rutin membaca dzikir ini sisa hidupnya diganti oleh Allah SWT dengan yang lebih baik.
“Yang buruk-buruk, Allah ganti sisa hidup Anda dengan yang lebih baik,” jelasnya.
Maka mau usia berapapun disarankan oleh Ustaz Adi Hidayat untuk perbanyak dzikir ini.
“Mau usia berapapun, mau 40, 50, 60, 70, Anda keluarkan zikir ini di pertengahan malam, mohon ini kepada Allah,” saran UAH.
Dosa adalah segala bentuk pelanggaran terhadap perintah dan larangan Allah yang ditetapkan dalam Al-Qur'an dan Sunnah.
Dosa menyebabkan seseorang jauh dari rahmat Allah dan mendatangkan hukuman, baik di dunia maupun di akhirat.
Dalam Islam, dosa dapat dibagi menjadi dua kategori utama yakni dosa besar (kabirah) dan dosa kecil (saghirah).
Setiap hamba diperintahkan selalu mohon ampun kepada Allah SWT.
Salah satunya dengan sering mengucapkan zikir istighfar. Namun jika dosa besar, maka harus melakukan taubat nasuha.
Zikir istighfar paling baik dilakukan saat malam terutama mendekati subuh.
“Karena ada waktu sahar, yang paling bagus untuk istighfar dan doa,” jelas Ustaz Adi Hidayat.
Namun mengapa zikir dan doa yang disarankan Ustaz Adi Hidayat ini harus dibaca malam?
Hal ini kata Ustaz Adi Hidayat karena saat berdoa atau zikir ada adabnya. Terkait waktu, Ustaz Adi Hidayat mengatakan, malam memang saat terbaik untuk berzikir dan berdoa.
“Zikir atau doa dipanjatkan di pertengahan malam berbeda dengan doa yang dipanjatkan dalam keadaan siang,” jelasnya.
Hal ini kata UAH sebagaimana tercantum dalam surat Al Muzzammil ayat 6.
Berikut bacaan surat Al Muzzammil ayat 6.
اِنَّ نَاشِئَةَ الَّيْلِ هِيَ اَشَدُّ وَطْـًٔا وَّاَقْوَمُ قِيْلًاۗ
Load more