tvOnenews.com - Almarhum KH Maimoen Zubair biasa disapa Mbah Moen pernah membagikan amalan pamungkas pengundang rezeki dibaca sebelum masuk rumah.
Mbah Moen meyakini satu surat ini menjadi amalan paling dahsyat yang harus diterapkan umat Muslim jika ingin dilimpahkan rezeki setiap sebelum masuk rumah.
Lantas, apa bacaan surat menjadi amalan pembuka pintu rezeki sebelum masuk rumah? Mbah Moen membagikan ini dalam suatu ceramahnya.
Dilansir tvOnenews.com dari unggahan video TikTok @Zulae.art, Sabtu (28/12/2024), Mbah Moen menganjurkan orang mukmin hendak masuk rumah harus mengikuti ajaran dalam agama Islam.
Agama Islam memberikan anjuran beberapa hal yang harus dilakukan oleh umat Nabi Muhammad SAW.
Setiap manusia pasti mempunyai kesibukan masing-masing untuk melakukan aktivitasnya di luar rumah.
Mereka harus keluar rumah untuk berkelana dan mencari nafkah demi memenuhi kebutuhan hidupnya sehari-hari.
Namun, saat manusia kembali ke rumah terkhusus untuk orang mukmin bisa menerapkan anjuran dalam agama Islam.
Orang mukmin harus meminta izin sebagai amalan pertama hendak masuk rumah karena mengandung memberikan rasa hormat kepada tuan rumah.
Amalan kedua mengucapkan salam sebagai tanda menunjukkan adanya kebaikan dan tetap menjaga sopan santun.
Amalan ketiga berupa bacaan doa menunjukkan orang mukmin memperlihatkan rasa syukurnya agar selalu mendapat perlindungan dari Allah SWT.
Amalan keempat melangkahkan kaki kanan lebih dulu sesuai anjuran dari Rasulullah SAW.
Meski demikian, Mbah Moen pernah menyampaikan satu surat ini juga wajib dibaca agar memperoleh keutamaan aliran rezeki datang seluas samudera.
Menurut guru kesayangan Gus Baha ini, amalan yang dimaksud adalah bacaan Surat Al Ikhlas.
Tokoh sesepuh Nahdlatul Ulama (NU) ini menjelaskan ada keberkahan yang didapatkan berupa aliran rezeki saat mengamalkan Surat Al Ikhlas.
Mbah Moen menambahkan bahwa setiap keluar rumah juga diharuskan membaca Surat Al Ikhlas secara rutin guna melancarkan keberkahan dan rezeki.
Ia menyatakan amalan ini sangat ampuh bagi para suami istri yang membentuk keluarga kecil agar rumah tangganya selalu diselimuti rezeki oleh Allah SWT.
(hap)
Load more