tvOnenews.com - Kabar Asnawi Mangkualam tidak masuk dalam skuad Timnas Indonesia lawan Jepang dan Arab Saudi menjadi sorotan saat ini.
Sebelumnya, Asnawi Mangkualam bermain penuh bersama Timnas Indonesia kala melawan China.
Asnawi Mangkualam juga berstatus sebagai kapten Timnas Indonesia saat dipercaya merebut ban kapten dari lengan Jay Idzes.
Penampilan Asnawi Mangkualam menjadi sorotan, karena sering mengalami kehilangan bola.
Publik menganggap Asnawi Mangkualam bermain di luar sesuai skema taktik dan permainan yang diinginkan STY saat melawan China.
Timnas Indonesia juga harus menerima nasib atas kekalahan pertama pada Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Namun begitu, Shin Tae-yong akhirnya buka suara alasan dirinya tidak menghadirkan Asnawi karena mengalami cedera hamstring.
Coach Shin tidak ingin mengambil risiko karena cedera hamstring bisa sewaktu-waktu kambuh, apalagi muncul jika sedang bermain sepak bola.
Coach Shin masih mempercayai kualitasnya. Apalagi, Asnawi pernah bergulat di luar negeri.
Saat ini, ia membela Thai Port FC yang bergulat di Ligaa Thailand 2024/2025. Bahkan pernah mengemaskan pernah bermain di Korea khususnya pernah bermain di Korea Selatan.
Ada satu isu yang sempat mendadak heboh saat Asnawi bermain untuk Ansan Greeners dan Jeonnam Dragons di korea Selatan pada 2021 dan 2023.
Saat berseragam Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam digadang-gadang hampir menjadikan seorang prempuan cantik mualaf.
Ia pernah berpose bersama perempuan cantik asal Korea Selatan viral di media sosial.
Perempuan itu bernama Jeon Soo Bin. Bahkan memiliki akun Instagram yang cukup populer @bitnada_beauty.
Rumor ini mencuat karena publik menganggap perempuan itu sebagai kekasih Asnawi berasal dari Korea Selatan. Ada juga yang menyebutkan Jeon rela mualaf demi bersamanya.
Dipantau dari kanal YouTube @Online News, Senin (11/11/2024), unggahan tersebut sempat viral menuliskan judul perempuan Korea Selatan itu berusaha berpindah keyakinan sebagai mualaf.
Sang narator video menyebutkan bahwa Jeon diduga bekerja di perusahaan berbasis kecantikan. Bahkan membuat usaha di bidang tersebut.
Namun, video ini masih belum menunjukkan informasi asal-usul kabar Asnawi sedang dekat dengan perempuan cantik itu. Apalagi, sampai muncul isu mualaf akan dilakukan oleh Jeon.
Hasil penelusuran dalam Instagram pribadinya, Asnawi juga tidak pernah menunjukkan apa pun perihal kedekatan dengan perempuan tersebut.
Tanda-tanda ini menunjukkan informasi tersebut tidak benar dan bersifat hoaks.
(hap)
Load more