tvOnenews.com - Mulai sekarang, cukup amalkan dzikir ini, jangan kaget kalau langsung dikepung rezeki kata Ustaz Adi Hidayat.
Dalam sebuah kajiannya, Ustaz Adi Hidayat mengingatkan bahwa rezeki bukan hanya berupa uang atau materi, tetapi bisa juga berupa kesehatan, kebahagiaan, dan kedamaian hati.
Banyak orang yang menganggap rezeki hanya dari materi, padahal kesehatan, kebahagiaan keluarga, dan ketenangan jiwa adalah bentuk rezeki yang luar biasa.
Ternyata, ada sebuah amalan dzikir yang bisa mempermudah rezeki.
“Dalam dzikir di sini bentuknya ada dua, yatu bisa perintah dan larangan. Perintah untuk dikerjakan dan larangan untuk ditinggalkan,” ujar Ustaz Adi Hidayat.
Dzikir yang berbentuk perintah, bentuknya itu ada shalat, baca Al-quran, puasa dan sebagainya.
Lebih lanjut, Ustaz Adi Hidayat mengatakan orang yang suka shalat, maka dirinya cenderung tenang, sukses dalam hidupnya, bahagia.
Menurutnya,, semua ulama mustahil merumuskan kitab, inovasi baru, tanpa melakukan shalat dan juga membaca Al-quran. Salah satu contohnya kisah Ibnu Firnas yang membaca surat Al-Mulk ayat 19.
Ketika dia membaca ayat itu, dia melihat burung terbang dan menganalisisnya, kemudian beliau membuat modifikasi sayap burung untuk terbang.
“Bagaimana burung bisa mengepak sayapnya, dengan Allah berkehendak, dilihat, dianalisis hingga membuat modifikasi sayap burung bisa terbang.
Ketika meninggalkan karya, di kemudian hari, bisa menjadi pesawat terbang,” terang Ustaz Adi Hidayat.
Kemudian, dzikir yang kedua itu berbentuk larangan yaitu tinggalkan zina.
"Pertama, kata Allah tinggalakan zina. Kebanyakan orang hanya membaca, akan tetapi formulasinya tidak dipahami. Sehingga parameter tingkat keberhasilan mengkaji ayatnya tidak muncul,” sambungnya.
Dengan mengamalkan hal di atas secara rutin, Ustaz Adi Hidayat meyakini bahwa umat Muslim akan merasakan perubahan positif dalam hidup mereka, baik itu berupa kelancaran rezeki, kemudahan dalam urusan sehari-hari, maupun keberkahan yang datang dari Allah SWT. (hnf)
Load more