tvOnenews.com - Ustaz Abdul Somad mengutarakan amalan dahsyat pada pagi hari. Ia mengatakan sangat berpengaruh dalam membuka pintu rezeki.
Saat mengutip ijazah dari Habib Umar bin Hafidz, Ustaz Abdul Somad menyampaikan sebelum seseorang berdagang sebagai amalan pembuka pintu rezeki harus menyempatkan doa.
UAS sapaan akrabnya mengatakan bahwasanya bacaan doa sebelum berdagang termaktub dalam beberapa ayat suci Al Quran.
"Kalau masuk di tempat dagangan kita bisa membaca Al Fatihah sekali, Qulhuallah (Al Ikhlas) tiga kali, Qul a’ubirabbil falaq (Al Falaq) sekali, Qul auzubirobinas (An Nas) sekali, Ayat Kursi sekali, ketika masuk pagi di warung itu," ungkap Ustaz Abdul Somad dikutip tvOnenews.com dari Instagram @videoceramahuas, Senin (21/10/2024).
Dari urutan bacaan doanya meliputi Surat Al Fatihah, Al Ikhlas, Al Falaq, An Nas, dan ditutup dengan Ayat Kursi.
Penceramah asal Sumatera itu menuturkan doa-doa yang melengkapi amalan berdagang sangat tepat dilakukan sebelum berkunjung ke warung.
Ia mengatakan bacaan doa yang diamalkan sebelum berdagang cukup di dalam hati. Itu berguna dalam melindungi diri saat kegiatan berdagang.
Dalam perdagangan, banyak orang yang berusaha untuk menjatuhkan barang-barang jualan. Mereka kerap kali melakukan berbagai cara agar dagangannya tidak laku.
Bahkan sampai ada yang merusak secara sengaja. Itu membuat dagangan seseorang tidak bisa dijual dan dilanda kerugian.
Meski demikian, ia mengingatkan kalau seseorang yang berdagang harus disertakan dengan kejujuran, niat baik hingga totalitas mencari nafkah.
Ia menjamin Allah SWT langsung mengguyur keberkahan dari rahmat-Nya kepada hamba-Nya. Rezeki yang menghampiri pun langsung dari langit.
Ia masih mengingat penjelasan dari Habib Umar yang menganjurkan amalan ini dilakukan pagi hari. Pada dasarnya waktu tersebut masih berada dalam kondisi pikiran jernih dan aktivitas berdagang dikasih kelancaran oleh Allah SWT.
(hap)
Load more