Jemaah kloter 2 asal Bireuen, Aceh, Khalidin juga mengatakan bahwa, hasil wakaf Al Quran akan diberikan atau disumbangkan kepada Masjidil Haram.
Khalidin pun akhirnya menerima dana wakaf bersama sang ibunda tercinta.
"Saya sangat senang. Untuk mama bilang Alqurannya mau diwakafkan ke Masjidil Haram," tuturnya.
Kepala Biro Keistimewaan dan Kesejahteraan Pemerintah Aceh Yusrizal mengungkap adanya kegiatan wakaf Habib Bugak Asyi, pemerintah Aceh selalu mendukung demi jemaah haji Aceh.
Tak hanya itu, ia mengharapkan wakaf Habib Bugak Asyi bisa dicontoh dan dijadikan motivasi bagi warga Aceh untuk selalu baik kepada orang lain.
“Memotivasi kita sekalian untuk tetap berwakaf sekecil apa pun dalam bentuk apa pun," tuturnya saat di lokasi wakaf dibagikan kepada jemaah haji Aceh.
Ia memaparkan bahwa, nadzir atau pengelola wakaf telah menerima data warga Aceh yang ingin ibadah haji tahun 2024.
Load more