tvOnenews.com - Dalam Islam disebutkan bahwa malaikat dicipatkan dari cahaya. Wujud malaikat tidak dapat dilihat langsung oleh manusia. Akan tetapi, atas izin Allah SWT malaikat bisa menyamar menjadi manusia.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), malaikat adalah makhluk Allah yang taat, selalu zikir kepada-Nya, diciptakan dari cahaya dan mempunyai tugas khusus dari Allah.
Buya Yahya menjelaskan wujud malaikat bisa menjelma jadi manusia. Sumber: Tangkapan Layar YouTube Al Bahjab TV
Seperti diketahui, nama-nama malaikat dalam Islam ada banyak. Namun, terdapat 10 malaikat yang wajib diketahui.
Di antaranya Jibril, Mikail, Izraif, Israfil, Raqib, Atid, Munkar, Nakir, Raqib, Atid, Malik dan Ridwan. Masing-masing mempunyai tugasdari Allah SWT. Meskipun manusia tidak bisa berkomunikasi dengan malaikat, bukan berarti kita sebagai manusia lepas dari pengawasannya.
Dikutip dari tayangan YouTube Al Bahjah TV, Buya Yahya menjelaskan ciri-ciri malaikat yang sedang menyamar menjadi manusia. Menurutnya, malaikat mampu menjelma sebagai manusia dengan wujud yang indah.
"Malaikat bisa menjelma menjadi bermacam-macam jelmaan yang bagus, bukan jelmaan jelek," ungkap Buya Yahya dikutip dari kanal YouTube Al Bahjah TV.
"Jelmaan yang bagus, seperti seorang laki-laki yang tampan," sambungnya.
Buya Yahya menceritakan di zaman Nabi, malaikat bisa menyamar sebagai laki-laki yang tampan dan rapi. Penampilannya seolah tinggal di dekat sana, tapi tak ada yang mengenalinya.
"Ada pada zaman Nabi, menjelma sebagai laki-laki yang tampan bersih bajunya, rambutnya rapih. Pakaiannya seperti keluar dari rumah, tapi kok seperti orang jauh dan nggak ada yang kenal, aneh," ujar Buya Yahya.
Banyak yang bertanya-tanya siapa sosok itu pada Nabi Muhammad SAW. Barulah Nabi memberitahukan kepada para sahabatnya bahwa yang menemuinya adalah malaikat Jibril yang sedang menjelma menjadi manusia.
"Itu adalah Jibril datang kepada kalian untuk mengajarkan kalian ilmu agama, malaikat Jibril menjelma jadi manusia," ungkap Buya Yahya.
Buya Yahya juga menyebutkan bahwa malaikat Jibril sering menjelma menjadi sosok laki-laki tampan, mirip dengan salah satu sahabat Nabi.
"Bahkan dikatakan jelmaan Jibril sering mirip dengan salah satu sahabat Nabi yang bernama Dehya, yang mahsyur karena kegantengannya," pungkasnya. (hnf)
Load more