Sementara orang sakit ujiannya adalah sakitnya tersebut dan seterusnya.
Lalu bagaimana caranya agar lulus dari ujian-ujian tersebut?
Simak penjelasan dari Ustaz Hikmah Tazakka dalam sebuah kajian yang diunggah di kanal YouTube Tazakka.
Ustaz Hikmah Tazakka mengingatkan, jika manusia diberikan ujian, maka hal pertama yang harus diperhatikan adalah sikap penerimaannya.
Apakah ujian tersebut digunakan untuk beribadah kepada Allah atau malah digunakan untuk melakukan maksiat.
Maka jika digunakan untuk melakukan maksiat artinya ia gagal dalam menghadapi ujian.
“Kalau dia diberi oleh Allah kesehatan, bagaimana dia memanfaatkan kesehatannya itu? Apakah kesehatannya mendorong dia untuk semakin dekat dengan Allah dan Rasulnya, mencari amal soleh atau justru di gunakan untuk hal-hal berbau maksiat, kalau itu yang terjadi dia gagal menghadapi ujian kesehatan,” ujar Ustaz Hikmah Tazakka.
Load more