“Silahkan gunakan cara-cara yang baik karena pada akhirnya Allah yang akan menetapkan itu semua,” saran Ustaz Adi Hidayat.
Ustaz Adi Hidayat mengingatkan agar jangan sampai kita berusaha untuk mendapatkan sesuatu dalam konteks dunia dengan cara yang buruk.
“Problem terbesarnya adalah belum tentu itu kita dapatkan sudah tidak diraih tapi terancam dengan laknat Allah subhanahu wa taala,” nasihat Ustaz Adi Hidayat.
Jika itu terjadi, maka kita akan terancam dengan akhirat.“
Nasihat Ustaz Adi Hidayat Jelang Pemilu: Silakan Ikhtiar Timnya, Tapi Gunakan Cara-cara yang Benar (Sumber: tim tvOnenews/Muhammad Bagas)
Akhirat yang pasti kita akan datangi. Dunia itu kan pasti bagaimanapun diraih akan ditinggalkan,” ujar Ustaz Adi Hidayat.
Maka, kedudukan atau harta seperti apapun pasti ditinggalkan jika kita wafat.
“Dapat besar harta dapat banyak ilmu dapat luas semua itu akan ditinggalkan,” kata Ustaz Adi Hidayat.
“Setelah wafat semua orang punya harapan yang sama disayang oleh Allah,” sambungnya.
Load more