"Itu begitu Anda mengerjakan seperti itu ya akhwat, tanda ketaatan pertama di hadapan Allah SWT. Salihah. Tapi kalau minta pada yang tidak baik, boleh menolak. Dengan cara yang lembut, halus," sambungnya.
Menurutnya, seorang istri boleh menolak tugas dari suami selama itu diluar dari hal-hal yang baik.
"Sayang buka jilbab ya, aku ada family gathering nih sekarang di perusahaan. Yang lain gak pake jilbab, gak enak sama yang lain. Boleh nolak, tapi dengan cara yang halus," ujarnya.
Ustaz Adi Hidayat juga mencontohkan bagaimana cara istri salehah menolak tugas dari suami yang diluar dari hal-hal baik.
"Sampaikan dengan cara yang lembut. Pah ini saya diajari berjilbab itu sudah 40 tahun sama mamah. Mamah sekarang sudah gak ada, ini bagian dari bakti saya kepada mamah," contoh Ustaz Adi Hidayat.
"Saya khawatir, ketika dibuka kemudian saya wafat tanpa jilbab, bagaimana pertanggung jawaban saya di hadapan Allah SWT," lanjutnya.
Menurutnya, rezeki dalam rumah tangga sudah diatur oleh Allah sedemikian rupa sehingga sebaiknya tak ada kekhawatiran soal ini.
Load more