Dilansir dari video podcast dalam kanal YouTube Deddy Corbuzier, Aa Gym memberikan jawaban telak pada Deddy Corbuzier.
Aa Gym bersama Deddy Corbuzier. (Tangkapan Layar YouTube Deddy Corbuzier)
Lantaran, Deddy Corbuzier menanyakan apabila kita sebagai umat muslim yang memiliki keinginan dan harapan, lalu berdoa kepada Allah SWT tetapi tidak dikabulkan. Apakah perasaan yang kesal tersebut dibolehkan?
“Kalau kita berdoa nih, terus nggak dikabulin. Sebagai manusia, kesel kan. Boleh nggak itu?” tanya Deddy Corbuzier.
“Ah itu, kurang ngerti tuh (Deddy Corbuzier) yang kayak gitu,” jawaban Aa Gym dalam video podcast pada kanal YouTube Deddy Corbuzier.
Aa Gym menilai bahwa Suami Sabrina Chairunnisa ini kurang memahami maksud dari doa. Kemudian pendakwah tersebut mengatakan bahwa doa itu merupakan sebuah ibadah.
“Jadi, Doa itu Ibadah. Allah lebih tahu kapan waktu yang paling pas, bentuk yang paling pas, dan belum tentu yang kita minta itu membawa kebaikan. Walaupun versi kita ini bakal baik,” jelasnya.
Load more