LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Ustaz Abdul Somad (UAS), Pendakwah
Sumber :
  • tim tvOne

Hidup Hanya Sebentar, Apa yang Dikejar? Ustaz Abdul Somad Ingatkan Ini

Ustaz Abdul Somad mengingatkan bahwa hidup ini hanyalah menunggu sejenak sebelum tiba di tujuan. Oleh karenanya kita harus mengetahui apa yang harus dikejar.

Minggu, 9 April 2023 - 17:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ustaz Abdul Somad (UAS) mengingatkan kita bahwa hidup itu hanyalah menunggu sejenak sebelum tiba di tujuan. Oleh karenanya setiap muslim harus mengetahui apa yang harus dikejar selama hidup.

“Menunggu sejenak sampai akhirnya matahari condong redup dan kita pun akan berlalu tidak lama,” ujar Ustaz Abdul Somad dalam program religi tvOne, Indahnya Ramadhan, UAS dan Sahabat.

Ustaz Abdul Somad kemudian menjelaskan bagaimana tahapan kehidupan dari manusia.

“Kalau kita urut dari awal sekali, kita berawal dari alam ruh,  semua di alam ruh dari mulai sejak zaman Nabi Adam

Hingga kemudian dari alam pertama kita akan masuk ke alam kedua yakni kandungan.

Baca Juga :

“Ruh masuk ke alam rahim, hingga kemudian masuk ke masuk ke alam yang ketiga,” ujar Ustaz Abdul Somad.


Ilustrasi (ant)

Alam kandungan ini adalah dimana proses awal sebelum lahirnya manusia baru. Dalam proses ini sunnatullah berjalan, bermula dari ovum yang dibuahi oleh sperma. Kemudian janin tersebut menempel dI dinding rahim, dan terjadinya tahapan manusia dalam kandungan. Hingga kemudian masuklah ke alam ketiga.

“Alam ketiga inilah dunia, inilah Dia sekarang kata Nabi shallallahu alaihi wasallam umur umatku itu sekitar 60, 70, beda dengan nabi-nabi sebelumnya seperti Nabi Nuh alaihissalam 950 tahun tapi umur kita ini hanya 63 tahun itu pun kalau ikut Nabi Muhammad shallallahu alaihi wasallam,” kata Ustaz Abdul Somad.

Setelah di dunia, kita berpindah ke alam barzah atau yang biasa disebut dengan alam kubur. Alam dimana manusia ditempatkan oleh Allah setelah mereka meninggal dunia dan menunggu hadirnya hari kiamat.

“Di alam barzah ini berapa lama? bayangkan imam Abu Hamid Al Ghazali meninggal 505 sekarang sudah 2023 berarti sudah lebih 1.000 tahun beliau di alam barzah,” kata Ustaz Abdul Somad.


Ilustrasi (pixabay)

Maka bayangkan jika alam barzahnya itu taman surga. Namun betapa sedihnya jika alam barzah kita lubang neraka.

“Bagaimana jika alam barzahnya itu satu lobang dari lobang neraka nahudzubillah, maka pikirkanlah akhirat,” kata Ustaz Abdul Somad.

Kemudian setelah hari kiamat, ditiupkan sangkakala barulah kita berpindah ke alam akhirat.

“Jadi dunia ini hanya sebentar waktu kita yang tersisa ini amat sangat singkat, maka janganlah disia-siakan,” kata Ustaz Abdul Somad.

Dalam ayat lain, Allah menceritakan bahwa kehidupan itu seperti layaknya tanaman yang hijau yang kemudian berubah menjadi tanaman yang menguning dan kemudian mati.

“Layu habis tidak berpesan apa-apa,” kata Ustaz Abdul Somad.


Ilustrasi Taubat (envato element)

“maka seringkali Al-Qur'an mengajak kita untuk berpikir tentang perumpamaan-perumpamaan seperti tanaman pohon kayu yang menguning layu dan mati diumpamakan seperti bernaung di bawah pohon rindang, atau setetes air di lautan” tambah Ustaz Abdul Somad.

Hal itu tak lain mengingatkan kita bahwa kita hanyalah hidup sebentar dan tak memiliki apapun di dunia ini.

“Makanya kalau kebetulan punya jabatan, menjadi orang yang populer, kaya raya. Jangan sombong karena yang kita punya cuman setetes,” kata Ustaz Abdul Somad.

Bagi yang memiliki kelebihan tak boleh sombong, namun yang tak juga memiliki harta lebih juga tak boleh bersedih.

“Kalau tidak dapat juga jangan galau jangan terlalu bersedih hati karena yang tidak dapat itu juga cuma setetes,” kata Ustaz Abdul Somad.

Begitulah Allah memberikan perumpamaan tentang kehidupan ini. Maka kalau sampai ada orang yang larut dengan kehidupan ini betapa kecewanya Allah.

“Ketika kita sedang berada di dunia manfaatkan kesempatan ini seefisien mungkin dan Ramadhan mendidik kita untuk itu,” tandas Ustaz Abdul Somad.

Oleh karenanya, Ustaz Abdul Somad menganjurkan di bulan Ramadhan ini jangan sampai ada waktu yang terbuang mulai siangnya hingga malam.

“Siang Shiyam, malam Qiyam, Jangan sampai ada waktu kosong yang terbuang percuma, hilang sia-sia, betapa ruginya jika itu terjadi,” tutup Ustaz Abdul Somad.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Juara Bertahan Liga Voli Korea Coba Bajak Megawati Hangestri? Seusai Pertandingan Para Pemain Hillstate Langsung...

Juara Bertahan Liga Voli Korea Coba Bajak Megawati Hangestri? Seusai Pertandingan Para Pemain Hillstate Langsung...

Performa impresif pevoli, Megawati Hangestri, bersama Red Sparks musim lalu membuat dirinya menjadi salah satu atlet yang namanya meroket di Liga Voli Korea.
Setelah Kevin Diks, Inilah Nama-nama Pemain Keturunan yang Siap Dinaturalisasi oleh PSSI untuk Perkuat Timnas Indonesia

Setelah Kevin Diks, Inilah Nama-nama Pemain Keturunan yang Siap Dinaturalisasi oleh PSSI untuk Perkuat Timnas Indonesia

Pengamat sepak bola Indonesia, Binder Singh atau Bung Binder membocorkan tiga nama yang masuk radar naturalisasi PSSI selanjutnya. Ini daftar nama pemainnya.
Update Kasus Penganiaayan oleh Anggota Polda Maluku, Polisi Lakukan Periksa Sejumlah Saksi

Update Kasus Penganiaayan oleh Anggota Polda Maluku, Polisi Lakukan Periksa Sejumlah Saksi

Polres Metro Jakarta Selatan terus mendalami kasus penganiayaan terhadap sopir taksi online yang dilakukan anggota Polda Maluku yakni Kompol Bambang Surya Wiharga.
Perdalam Bukti Ini, Kejagung Kembali Periksa Sejumlah Saksi Terkait Kasu Suap Vonis Bebas Ronald Tannur

Perdalam Bukti Ini, Kejagung Kembali Periksa Sejumlah Saksi Terkait Kasu Suap Vonis Bebas Ronald Tannur

Kejaksaan Agung (Kejagung) RI kembali melakukan pemeriksan terhadap kuasa hukum Ronald Tannur, Lisa Rachmat dalam rangka pendalaman kasus suap vonis bebas pembunuhan Dini Sera.
Waktu Adaptasi Jadi Faktor Diundurnya Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu: Pemain Kami Harus...

Waktu Adaptasi Jadi Faktor Diundurnya Pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang, Hajime Moriyasu: Pemain Kami Harus...

PSSI dan JFA sepakat memundurkan jadwal satu hari agar para pemain yang merumput di Eropa bisa punya waktu lebih untuk menyesuaikan dengan iklim di Indonesia.
Menteri ATR/BPN Siapkan 1,3 Juta Hektar Untuk Swasembada Pangan-Infrastruktur Hilirisasi

Menteri ATR/BPN Siapkan 1,3 Juta Hektar Untuk Swasembada Pangan-Infrastruktur Hilirisasi

Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Nusron Wahid mengungkapkan telah menyiapkan tanah untuk swasembada pangan hingga infrastruktur hilirisasi.
Trending
Polisi Sebut Enam dari Delapan Tersangka Terlibat Judi Online di Jakbar Positif Narkoba

Polisi Sebut Enam dari Delapan Tersangka Terlibat Judi Online di Jakbar Positif Narkoba

Polisi masih mendalami kasus penangkapan delapan tersangka dalam kasus judi online di rumah Perum Cengkareng Indah, Kapuk, Jakarta Barat.
Indonesia Seamless Tube Pabrik Pipa Terbesar di Asia dengan Nilai Investasi Rp2,5 Triliun

Indonesia Seamless Tube Pabrik Pipa Terbesar di Asia dengan Nilai Investasi Rp2,5 Triliun

Indonesia saat ini secara resmi telah memiliki yang pertama dan satu-satunya pabrik pipa tanpa sambungan (seamless), bahkan untuk di kawasan Asia Tenggara.
Masih Ingat Kiki Amalia? Mantan Istri Kiper Terbaik Timnas Indonesia Pada Masanya, Tak Disangka Ternyata Nasibnya kini...

Masih Ingat Kiki Amalia? Mantan Istri Kiper Terbaik Timnas Indonesia Pada Masanya, Tak Disangka Ternyata Nasibnya kini...

Kiki Amalia, pernah menikah dengan mantan kiper Timnas Indonesia, Markus Horison. Dulu sempat viral, bagaimanakah kabarnya sekarang? Simak artikelnya di bawah!
Respons Netizen Singapura Usai Lion City Sailors Kena Comeback Persib Bandung: Stadion Jalan Besar Jadi Kandang Maung

Respons Netizen Singapura Usai Lion City Sailors Kena Comeback Persib Bandung: Stadion Jalan Besar Jadi Kandang Maung

Bermain di laga lanjutan AFC Champions League Two 2024-2025, Lion City Sailors harus mengakui kehebatan Persib Bandung dengan skor akhir 2-3. 
Reaksi Hajime Moriyasu saat Tahu Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang, hingga Respons Shin Tae-yong Lihat Daftar Pemain Samurai Biru

Reaksi Hajime Moriyasu saat Tahu Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Jepang, hingga Respons Shin Tae-yong Lihat Daftar Pemain Samurai Biru

Begini reaksi Hajime Moriyasu saat tahu harga tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Jepang di GBK, hingga respons Shin Tae-yong lihat daftar pemain Jepang.
Ibu Mertua Azizah Salsha Jelaskan Pratama Arhan Memang dari Desa dan Keluarga yang Miskin, tapi...

Ibu Mertua Azizah Salsha Jelaskan Pratama Arhan Memang dari Desa dan Keluarga yang Miskin, tapi...

Ibu mertua Azizah Salsha jelaskan Pratama Arhan memang dari desa dan keluarga yang miskin, simak kisahnya...
Kisah Mualaf Kiper Terbaik Timnas Indonesia yang Menikah dengan Artis Kiki Amalia, Kini Punya Sekolah Bola

Kisah Mualaf Kiper Terbaik Timnas Indonesia yang Menikah dengan Artis Kiki Amalia, Kini Punya Sekolah Bola

Mantan kiper Timnas Indonesia itu, menjalani kehidupannya sebagai pemeluk agama Kristen sejak kecil. Hingga memutuskan mualaf sejak usia 25 tahun, ini kisahnya
Selengkapnya
Viral