Jakarta - Lee Hyun Woo telah dikonfirmasi akan bergabung dengan Cha Eun Woo untuk drama Korea yang akan datang.
Melansir laman Soompi pada Jumat (16/9/2020), Lee Hyun Woo akan membintangi drama yang bertajuk 'A Good Day to Be a Dog' sebagai karakter yang menyembunyikan sifatnya yang dingin dan tajam dibalik senyuman yang hangat dan ramah.
Lee Hyun Woo juga dikenal sebagai dewa agung yang tak kenal ampun jika memiliki masalah maupun terlibat dalam suatu masalah.
Drama A Good Day to Be a Dog dikabarkan akan mulai syuting pada Oktober 2022 mendatang.
Dilansir dari laman AsianWiki pada Jumat (16/9/2022), drama ini menceritakan tentang seorang wanita lajang yang mengajar di sebuah sekolah menengah. Dia tampaknya memiliki kehidupan biasa, tetapi keluarganya memiliki sebuah rahasia.
Karena kesalahan dari leluhurnya, keluarga Han Hae Na telah dikutuk untuk berubah menjadi seekor anjing setiap kali dirinya dicium oleh seorang pria.
Lebih lanjut, satu-satunya hal yang dapat menghilangkan kutukannya adalah pria yang takut kepada anjing karena peristiwa traumatis yang tidak dapat diingatnya lagi.
Jin Seo Won merupakan seorang pria yang takut pada anjing karena sesuatu yang pernah terjadi saat masih muda.
Sebagai informasi, drama A Good Day to Be a Dog merupakan hasil adaptasi dari Webtoon dengan judul yang sama karya Lee Hye. Dalam versi Webtoon perempuan itu bernama Han Hae Na. Kutukan itu dikisahkan terjadi secara turun-temurun dalam keluarganya.
Sehingga ia bertekad untuk menemukan cara menangkal kutukan tersebut agar dapat hidup dengan normal.
Sementara itu, Cha Eun Woo sebelumnya dipastikan akan berperan sebagai pemeran utama dan Lee Hyun Woo sebagai second lead. (mg1/ree)
Load more