News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Terungkap Sudah Alasan Awal Mula Denada Digugat, Ressa Rizky Rossano Gelisah Sering Dapat Perundungan

Istri Dino Rossano Hansa, Ratih Puspita Dewi mengungkap awal mula Denada Tambunan digugat imbas Al Ressa Rizky Rossano sering dapat perundungan dari temannya.
Minggu, 25 Januari 2026 - 17:50 WIB
Denada, Ressa Diduga Anak Kandung Denada
Sumber :
  • YouTube/denadaindonesia

Jakarta, tvOnenews.com - Prahara keluarga penyanyi Denada Elizabeth Anggia Ayu Tambunan terus bergulir setelah pemuda asal Banyuwangi, Al Ressa Rizky Rossano kembali muncul ke publik.

Ressa Rizky datang ke Jakarta didampingi oleh tim kuasa hukumnya. Ia terus mencari keadilan agar diakui Denada Tambunan sebagai anak kandungnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ressa Rizky Rossano mempunyai alasan kenapa menggugat Denada secara perdata. Hal ini diungkap langsung oleh bibi sang penyanyi, Ratih Puspita Dewi.

Ratih Puspita Dewi menjelaskan, titik awal Denada digugat dari keresahan Ressa Rizky. Pemuda berusia 24 tahun itu kerap kali mendapat perundungan dari rekan-rekan sebaya di Banyuwangi.

"Anak ini kan tambah besar karena udah banyak temannya yang bilang kamu itu bukan anaknya Mama Ratih," ujar Ratih dalam konferensi pers di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan dikutip dari Cumicumi, Minggu (25/1/2026).

Rekan-rekan Sebaya Tahu Ressa Rizky Rossano Anak Denada

Al Ressa Rizky Rossano, Denada Tambunan, istri Dino Rossano Hansa, Ratih Puspita Dewi
Al Ressa Rizky Rossano, Denada Tambunan, istri Dino Rossano Hansa, Ratih Puspita Dewi
Sumber :
  • Kolase Instagram/@@ressarossano__/@denadaindonesia & Tangkapan layar YouTube CumiCumi

Lebih lanjut, Ratih menuturkan bahwa, rekan-rekan Ressa telah mengetahui pemuda berusia 24 tahun itu adalah anak kandung dari Denada. Bahkan mereka percaya diri Ressa bukanlah anak biologis Mama Ratih.

Mama Ratih coba menutupi kebenarannya. Ia tidak ingin membuka aib keluarga, apalagi mengenai Ressa bukanlah anak kandung sebenarnya.

"Tapi saya tetap menutupi. Saya bilang 'enggak. Kamu lahir dari perut Mama, siapa yang bilang?'," tuturnya.

Dari situlah, pemuda berusia 24 tahun itu mulai mencari kebenaran. Keresahannya selalu muncul setelah diungkap oleh rekan-rekannya bahwa, ia diduga adalah anak kandung rapper ternama tersebut.

"Dia sampai nyariin di mana saja untuk kebenaran itu. Orang yang ngambil, yang bawa, ditanyai semua. Saya nggak bisa apa-apa," tuturnya.

Dalam kesempatan itu, Ratih menceritakan awal mula dirinya mengasuh Ressa. Kata dia, setelah 10 hari dilahirkan Denada, pemuda asal Banyuwangi itu dititipkan ke keluarganya.

Ironisnya, Ressa tidak langsung dititipkan oleh Denada, melainkan nenek sang penyanyi, RA Susiani. Ratih menegaskan, kala itu keluarga besarnya sama sekali tak bertemu dengan Denada.

"Waktu itu masih di bandara di Banyuwangi belum ada. Jadi, dijemputlah sama orang dari rumah dijemput di bandara di Surabaya," jelasnya.

Kata Ratih, Ressa yang baru lahir langsung dibawa ke hotel. Di sanalah, ia dan suami, Dino Rossano Hansa mengambil anak kandung diduga dari Denada.

Status Ressa Rizky Rossano Belum Diakui Denada

Sementara, Ressa Rizky Rossano merasa heran kenapa dirinya belum juga diakui Denada. Padahal, ia sudah sangat yakin dari usahanya bahwa, dirinya anak biologis dari penyanyi berusia 47 tahun itu.

"Itu aku cuma minta pengakuan dan hak sebagai anaknya saja," kata Ressa Rizky Rossano.

Ressa yang selama ini hidup di tengah keterbatasan ekonomi ingin merasakan dirinya memiliki orang tua kandung. Ia bahkan rela melakukan apa pun agar bisa diakui oleh Denada.

Hal ini menjadi alasan Ressa terbang ke Jakarta. Ia hanya ingin perkara dugaan penelantaran anak kandung segera selesai dan bisa merasakan kasih sayang dari orang tua.

"Saya tambah lagi ya, saya cuma ingin cium kaki aja ke ibu saya," ungkap Ressa.

Kuasa hukum Ressa Rizky Rossano, Ronald Armada menjelaskan alasan Ressa rela terbang ke Jakarta. Hal ini berhubungan dengan pernyataan dari kuasa hukum Denada sebelumnya, Muhammad Ikbal.

Sidang mediasi gugatan perdata dari Ressa dan keluarga Dino telah berlangsung selama tiga kali. Sayangnya Denada selalu mangkir dari persidangan dan hanya diwakilkan oleh tim kuasa hukumnya.

Ronald mengatakan, kedatangan Ressa dan keluarga Dino ingin memenuhi permintaan dari pihak Denada. Pasalnya, sang penyanyi sempat minta menggelar mediasi di luar pengadilan.

"Artinya mau ngajak diskusi secara kekeluargaan untuk mencari mufakat itu. Ternyata sampai mediasi ketiga itu enggak hadir. Bahkan kemarin kuasa hukumnya sempat ganti. Malah bilang masih belum ada akses untuk berbincang langsung dengan Denada," beber Ronald.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam hal ini, kata Ronald, tim Ressa segera membereskan perkara ini. Ia dan tim kuasa hukum akan melakukan gebrakan baru sebagai upaya mendesak Denada menyelesaikan kasus dugaan penelantaran anak kandung.

(hap)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Reza Arap Beri Keterangan ke Polisi Soal Kematian Lula Lahfah Hari Ini, Fakta Baru akan Terungkap?

Reza Arap Beri Keterangan ke Polisi Soal Kematian Lula Lahfah Hari Ini, Fakta Baru akan Terungkap?

Polda Metro Jaya menjadwalkan pemeriksaan terhadap sejumlah saksi, termasuk Reza Arap, terkait meninggalnya selebgram dan influencer kenamaan, Lula Lahfah.
Longsor di Kab. Bandung Barat, Wagub Jabar Ancam Tindak Tegas Alih Fungsi Lahan

Longsor di Kab. Bandung Barat, Wagub Jabar Ancam Tindak Tegas Alih Fungsi Lahan

Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan mengatakan bahwa pihaknya akan menindak tegas praktik alih fungsi lahan di wilayah hutan Perhutani, yang diduga kuat menjadi pemicu longsor di Desa Pasirlangu, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Marak Kawin Kontrak dan Nikah Semu dengan WNA di Bogor, DPR Desak Imigrasi Bertindak

Marak Kawin Kontrak dan Nikah Semu dengan WNA di Bogor, DPR Desak Imigrasi Bertindak

DPR RI menyoroti praktik kawin kontrak, nikah siri, hingga perkawinan semu yang melibatkan warga negara asing (WNA) yang marak terjadi di Bogor, Jawa Barat. 
Kalah dari Jay Idzes, Emil Audero Malah Tertinggal Bus Cremonese Gara-gara Ditanya Soal Timnas Indonesia

Kalah dari Jay Idzes, Emil Audero Malah Tertinggal Bus Cremonese Gara-gara Ditanya Soal Timnas Indonesia

Emil Audero gagal membawa poin bagi timnya, Cremonese setelah kalah dari Sassuolo, klub yang dibela Jay Idzes di Stadion Mapei, pada Minggu (25/1/2026). Lewat gol cepat, Cremonese kalah tipis 0-1 dari Sassuolo. 
Nostalgia Persija-Persib: 5 Laga Tak Terlupakan Macan Kemayoran vs Maung Bandung dalam 2 Dekade Terakhir

Nostalgia Persija-Persib: 5 Laga Tak Terlupakan Macan Kemayoran vs Maung Bandung dalam 2 Dekade Terakhir

Berikut telah dirangkum lima pertandingan paling bersejarah yang menjadi saksi bisu rivalitas abadi antara Macan Kemayoran vs Maung Bandung dalam 2 dekade terakhir.
Bukan Sekadar Ibadah, Jadikan Shalat Dhuha Sebagai Ikhtiar Terkabulnya Hajat, Begini Bacaan Doa Setelah Shalat Dhuha

Bukan Sekadar Ibadah, Jadikan Shalat Dhuha Sebagai Ikhtiar Terkabulnya Hajat, Begini Bacaan Doa Setelah Shalat Dhuha

Shalat Dhuha menjadi wasilah spiritual bagi mereka yang sedang ikhtiar demi terkabulnya hajat. Jadi sangat dianjurkan menutup shalat Dhuha dengan doa khusus,

Trending

Kalah dari Jay Idzes, Emil Audero Malah Tertinggal Bus Cremonese Gara-gara Ditanya Soal Timnas Indonesia

Kalah dari Jay Idzes, Emil Audero Malah Tertinggal Bus Cremonese Gara-gara Ditanya Soal Timnas Indonesia

Emil Audero gagal membawa poin bagi timnya, Cremonese setelah kalah dari Sassuolo, klub yang dibela Jay Idzes di Stadion Mapei, pada Minggu (25/1/2026). Lewat gol cepat, Cremonese kalah tipis 0-1 dari Sassuolo. 
Marak Kawin Kontrak dan Nikah Semu dengan WNA di Bogor, DPR Desak Imigrasi Bertindak

Marak Kawin Kontrak dan Nikah Semu dengan WNA di Bogor, DPR Desak Imigrasi Bertindak

DPR RI menyoroti praktik kawin kontrak, nikah siri, hingga perkawinan semu yang melibatkan warga negara asing (WNA) yang marak terjadi di Bogor, Jawa Barat. 
Longsor di Kab. Bandung Barat, Wagub Jabar Ancam Tindak Tegas Alih Fungsi Lahan

Longsor di Kab. Bandung Barat, Wagub Jabar Ancam Tindak Tegas Alih Fungsi Lahan

Wakil Gubernur Jawa Barat Erwan Setiawan mengatakan bahwa pihaknya akan menindak tegas praktik alih fungsi lahan di wilayah hutan Perhutani, yang diduga kuat menjadi pemicu longsor di Desa Pasirlangu, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat (KBB).
Meninggalnya Lula Lahfah Dikaitkan dengan Overdosis, Polisi Akui Ada Rekam Medis Soal Ini

Meninggalnya Lula Lahfah Dikaitkan dengan Overdosis, Polisi Akui Ada Rekam Medis Soal Ini

Peristiwa meninggal dunianya Lula Lahfah yang juga kekasih hati dari Reza Arap masih menyisakan teka-teki usai kematian selebgram muda itu dikaitkan dengan overdosis obat atau zat terlarang.
Isu Reshuffle Kabinet Prabowo Menguat, PAN dan Golkar Langsung Bereaksi Singgung Kewenangan Presiden: Penilaiannya Murni

Isu Reshuffle Kabinet Prabowo Menguat, PAN dan Golkar Langsung Bereaksi Singgung Kewenangan Presiden: Penilaiannya Murni

Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Golkar memberikan reaksi terkait isu reshuffle Kabinet Merah Putih yang kabarnya akan dilakukan Presiden Prabowo dalam waktu dekat.
Hasil UFC 324: Hantam Paddy Pimblett Hingga Berdarah-darah, Justin Gaethje Raih Gelar Juara Interim Kelas Ringan

Hasil UFC 324: Hantam Paddy Pimblett Hingga Berdarah-darah, Justin Gaethje Raih Gelar Juara Interim Kelas Ringan

Hasil UFC 324 yang dimenangkan oleh Justin Gaethje usai mengalahkan Paddy Pimblett dalam lima ronde.
Sepekan Lagi Girik hingga Letter C Tak Diakui Pemerintah, Deadline 2 Februari 2026!

Sepekan Lagi Girik hingga Letter C Tak Diakui Pemerintah, Deadline 2 Februari 2026!

Mulai 2 Februari girik, letter c, atau bukti kepemilikan tanah lama tidak lagi berlaku. Bagaimana nasib tanah yang belum disertifikatkan hingga 2 Februari 2026?
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT