Reaksi Wardatina Mawa saat Insanul Fahmi Yakin Bisa Adil dengan Dua Istri
- Kolase tvOnenews.com/ Tangkapan Layar YouTube CURHAT BANG Denny Sumargo/ Instagram @insanulfahmi
Jakarta, tvOnenews.com – Rumah tangga Insanul Fahmi dan Wardatina Mawa kembali menjadi sorotan publik. Polemik ini mencuat setelah nama Inara Rusli dikaitkan dalam isu perselingkuhan yang mengguncang pernikahan pasangan tersebut.
Insanul Fahmi sebelumnya telah memberikan klarifikasi dan mengakui adanya hubungan dengan Inara Rusli.
Meski demikian, ia menegaskan masih ingin mempertahankan rumah tangganya bersama Wardatina Mawa. Bahkan, Insanul mengaku siap bersikap adil apabila harus menjalani poligami.
- Kolase tvOnenews.com / Insatgram Insanul Fahmi / YouTube MAIA ALELDUL TV
Namun, sikap tersebut tidak sejalan dengan keinginan Wardatina Mawa. Istri pertama Insanul itu diketahui tetap mantap mengajukan gugatan cerai dan menolak keras opsi poligami.
Kuasa hukum Wardatina Mawa Fedhli Faisal menegaskan kliennya tidak lagi terpengaruh oleh janji-janji Insanul Fahmi dan telah bulat mengambil keputusan untuk mengakhiri pernikahan.
“Tetap dengan pendiriannya. Kalau Mawa soal itu tetap dengan pendiriannya, dia tidak mau dipoligami dan tetap teguh untuk bercerai,” ujar Fedhli Faisal, dikutip Senin (29/12/2025).
Menurut Fedhli, upaya perdamaian dinilai sudah tidak relevan lantaran Mawa merasa dikhianati dan tidak lagi memiliki keinginan untuk melanjutkan hubungan rumah tangga tersebut.
“Jadi mau dipersatukan lagi bagaimana kalau memang yang satunya sudah tidak mau,” ungkapnya.
Meski demikian, hingga kini Wardatina Mawa belum mengajukan gugatan cerai secara resmi ke Pengadilan Agama.
Pihaknya memilih fokus menyelesaikan proses hukum terkait laporan dugaan perselingkuhan dan perzinaan yang dilayangkan ke Polda Metro Jaya.
- Kolase tvOnenews.com / YouTube MAIA ALELDUL TV / Instagram @gosip_danu
Sementara itu, pihak kepolisian masih mendalami laporan tersebut. Kasubbid Penmas Bidhumas Polda Metro Jaya AKBP Reonald Simanjuntak menyampaikan bahwa kasus dugaan perselingkuhan Insanul Fahmi dan Inara Rusli masih berada dalam tahap penyelidikan.
“Untuk dilaksanakan gelar perkara, untuk apakah cukup atau tidak cukup bukti untuk dinaikkan ke penyidikan. Mohon waktu, nanti hasil gelar akan kami sampaikan setelah dilaksanakan,” kata Reonald.
Penyelidik juga telah melakukan klarifikasi terhadap sejumlah pihak, termasuk manajemen hotel di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, serta koordinasi dengan Kantor Urusan Agama (KUA) Hamparan Perak, Medan.
Load more