News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Harimau Malaya Ogah 'Lawan' Timnas Indonesia? Eks Pelatih Malaysia Sebut Lebih Baik Lawan Manchester United: Itu Masuk Akal, Kenapa Kita Harus...

Eks pelatih Timnas Malaysia sekaligus Persis Solo sebut kalau Timnas Indonesia lebih baik lawan Manchester United dibanding ASEAN All-Stars. Bahkan Ong Kim Swee
Rabu, 14 Mei 2025 - 22:34 WIB
Timnas Indonesia Vs Manchester United
Sumber :
  • tim tvOnenews / Antara

tvOnenews.com - Pelatih Persis Solo yang juga mantan arsitek Timnas Malaysia, Ong Kim Swee, mengkritisi rencana laga persahabatan antara Manchester United dan tim ASEAN All-Stars. 

Menurutnya, akan lebih bernilai jika klub Premier League itu menghadapi tim nasional seperti Indonesia ketimbang sekadar melawan tim komposit Asia Tenggara yang tidak menurunkan kekuatan terbaik.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebagaimana diketahui, Manchester United dijadwalkan akan bertanding melawan ASEAN All-Stars di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, pada 28 Mei 2025. 

Partai ini masuk dalam agenda resmi FIFA Matchday, sehingga semestinya bisa dimanfaatkan untuk laga yang lebih relevan bagi tim nasional yang tengah bersiap menghadapi kompetisi penting.

Ong Kim Swee mengungkapkan bahwa laga tersebut terlihat lebih seperti tontonan hiburan ketimbang pertandingan dengan nilai strategis. 

"Kalau kita lihat, pemilihan pemain memang bagus kalau semua negara ASEAN bisa bergabung. Tapi bagi saya, ini hanya pertunjukan," kata Ong, dikutip dari Makan Bola.

Kritik Ong bukan tanpa alasan. Sampai saat ini, komposisi pemain ASEAN All-Stars belum final dan terus berubah-ubah. 

Beberapa negara bahkan belum memberikan konfirmasi resmi soal pemain yang akan dilepas. Malaysia, sebagai tuan rumah, menjadi salah satu yang belum menyatakan kesediaannya mengirim pemain.

Federasi setempat tampak lebih fokus menyiapkan tim nasional untuk menghadapi laga krusial kontra Vietnam pada 10 Juni 2025 dalam lanjutan Kualifikasi Piala Asia 2027.

Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee
Pelatih Persis Solo, Ong Kim Swee
Sumber :
  • Tim Media PERSIS

 

Kekhawatiran lain datang dari sisi taktik. Pasalnya, pelatih Timnas Vietnam, Kim Sang-sik, ditunjuk sebagai pelatih ASEAN All-Stars. 

Hal ini memicu kekhawatiran bahwa gaya main tim-tim rival bisa terbaca, terutama oleh Vietnam. Ini menjadi alasan tambahan Malaysia enggan mengirim pemainnya.

Indonesia sendiri dikabarkan mengizinkan dua pemain bergabung, yakni Asnawi Mangkualam dan Muhammad Ferrari. 

Namun, Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyatakan keputusan akhir tetap berada di tangan pelatih Patrick Kluivert. 

Apalagi, Timnas Indonesia akan menggelar pemusatan latihan (TC) di Bali mulai 26 Mei, sebagai bagian dari persiapan menghadapi China dan Jepang di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 5 dan 10 Juni mendatang.

"Lebih masuk akal jika MU bermain melawan Timnas Indonesia, Malaysia, atau Thailand sebagai bagian dari persiapan mereka menjelang pertandingan kualifikasi. Kenapa harus ASEAN All-Star yang pemain utamanya tidak bisa main?" ucap Ong dengan nada mempertanyakan.

Beberapa negara lain seperti Myanmar, Kamboja, dan Singapura telah melepas sejumlah pemain. Thailand juga disebut ikut berkontribusi. 

Sementara Vietnam sudah memastikan tiga pemainnya: Nguyen Quang Hai, Nguyen Hoang Duc, dan Do Duy Manh akan ambil bagian. 

Namun, hingga pertengahan Mei, daftar final ASEAN All-Stars belum juga diumumkan.

Menurut Ong, laga melawan MU bisa menjadi panggung persiapan yang berguna bila melibatkan tim nasional aktif, bukan seleksi pemain dari berbagai negara yang tidak dalam kondisi ideal. 

Apalagi, laga ini bersinggungan dengan kalender FIFA, saat sebagian besar tim nasional justru sibuk melakukan persiapan intensif jelang laga internasional resmi.

"Kalau kita bicara kalender FIFA, ya, semua pelatih nasional pasti mempertimbangkan pentingnya waktu persiapan. Kompetisi domestik memang sudah selesai, tapi ini waktunya TC dan pematangan tim nasional," tambah Ong.

Di tengah polemik ini, status laga ASEAN All-Stars melawan MU tetap tercantum di kalender FIFA Matchday. 

Namun, hal itu justru memperumit situasi karena klub-klub ASEAN enggan melepas pemain ke laga eksibisi saat federasi mereka tengah bersiap menghadapi ajang resmi seperti Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2027.

“Banyak negara tidak ingin melepas pemain utama mereka. Klub-klub pun sulit memberi izin karena pertandingan ini bukan prioritas mereka. Lagipula, ada banyak biaya yang harus dikeluarkan hanya untuk eksibisi,” kata Ong.

Kesimpulannya, Ong Kim Swee menilai promotor seharusnya lebih jeli membaca situasi. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Daripada memaksakan pertandingan ASEAN All-Stars yang tidak kompetitif, akan lebih efektif jika laga tersebut diberikan kepada salah satu tim nasional aktif seperti Indonesia, yang saat ini masih bertarung untuk lolos ke Piala Dunia 2026.

> “Kalau ini memang FIFA Matchday, kenapa tidak dimanfaatkan tim nasional yang sedang mempersiapkan laga penting?,” tutup Ong, dilansir dari Makan Bola. (udn)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Persib Disambut di Asia, Frans Putros Tak Terbebani Ekspektasi Tinggi Suporter Indonesia

Persib Disambut di Asia, Frans Putros Tak Terbebani Ekspektasi Tinggi Suporter Indonesia

Persib Bandung sukses melaju ke babak 16 besar ACL-2. Hadir sebagai wakil Indonesia di pentas Asia, kini suporter klub lain jadi turut mengikuti langkah klub di level internasional.
Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Sabtu 3 Januari 2026

Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Sabtu 3 Januari 2026

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Sabtu (3/1/2026).
Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Sabtu 3 Januari 2026

Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Sabtu 3 Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Sabtu (3/1/2026).
Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/12025).
Jake Paul Resmi Kehilangan Peringkat Dunia usai Kalah dari Anthony Joshua

Jake Paul Resmi Kehilangan Peringkat Dunia usai Kalah dari Anthony Joshua

Jake Paul resmi kehilangan statusnya di peringkat dunia tinju setelah menelan kekalahan telak dari Anthony Joshua.

Trending

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/12025).
SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

Ihwal kasus ijazah palsu Jokowi, masih menjadi pembahasan publik. Apalagi, Roy Suryo menjadi tersangka dalam kasus tudingan ijazah palsu tersebut.
Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan KUHAP baru yang telah disahkan akan mulai berlaku pada 2 Januari 2026 mendatang
BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 belum diumumkan pemerintah. Simak status resmi Kemnaker, peluang pencairan, syarat penerima, dan cara cek bantuan subsidi upah.
Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Pihak kepolisian dari Polres Metro Jakarta Utara melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait penemuan tiga jenazah di sebuah kontrakan di kawasan Warakas, Tanjung Priok, pada Jumat (2/1). 
Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan zodiak besok, 3 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Lengkap dengan prediksi asmara, karier, dan keuangan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT