Yeon Wol adalah karakter utama yang diperankan oleh Hong Ye Ji dalam drama ini. Dia adalah seorang bangsawan yang merupakan keturunan dari kerajaan Dinasti Yeon, dan menjadi satu-satunya garis keturunan yang masih hidup setelah seluruh keluarganya dieksekusi oleh pihak kerjaan. Keluarganya telah dieksekusi dengan tuduhan bahwa ayahnya melakukan tindakan makar atau mengkhianati kerajaan.
Karena tindakan itu, bukan hanya ayahnya yang dieksekusi, melainkan seluruh anggota keluarga dan semua orang yang ada di rumah keluarga Yeon. Selamatnya Yeon Wol menjadikan dirinya hidup penuh dengan perasaan dendam terhadap kerajaan. Sejak saat itulah, Yeon Wol memutuskan untuk mempersiapkan dirinya melakukan balas dendam.
2. Karakter Gye Ra
Selanjutnya adalah Gye Ra, karakter kedua yang diperankan oleh Hong Ye Ji dalam drama ini. Setelah kedua orang tua dan semua keluarganya dieksekusi, Yeon Wol bergabung dalam sebuah kelompok untuk bekerja sebagai pembunuh bayaran.
Untuk tetap mengamankan dirinya, Yeon Wol menyembunyikan identitasnya sebagai seorang bangsawan dan mengubah namanya menjadi Gye Ra. Gye Ra bergabung dengan kelompok ini agar bisa mencapai tujuannya untuk membalas dendam.
Dalam kelompok ini, Gye Ra memiliki status sebagai anggota pembunuh yang melakukan penyamaran sebagai seorang penari. Namun, semua rencananya tidak berjalan seperti apa yang diharapkan sehingga membuatnya tidak sadarkan diri dan hilang ingatan.
3. Karakter Eun Hyo Bi
Load more