tvOnenews.com - Berita seputar selebriti dan Timnas Indonesia menjadi topik terpopuler.
Dua diantaranya yakni berjudul "Sambil Berlinang Air Mata Sarwendah Akhirnya Mengakui Perasaan yang Sebenarnya kepada Betrand Peto, Ia Bilang…" dan "Momen Pratama Arhan Gantikan Marselino Ferdinan di Laga Indonesia vs Australia Jadi Sorotan, Meme ‘Sad Boy’ Viral"
Sarwendah pernah mengungkapkan perasaan yang sebenarnya kepada Betrand Peto.
Kedekatan antara Sarwendah dengan anak angkatnya Betrand Peto sering dianggap terlalu berlebihan oleh publik.
Banyak yang menganggap kedekatan keduanya melebihi kedekatan antara ibu dan anak pada umumnya.
Meski begitu, Sarwendah ternyata pernah mengakui perasaannya yang sebenarnya ke Onyo.
pada momen tersebut, Sarwendah yang berlinang air mata membagikan perasaan tulusnya pada Betrand Peto selama ini.
Hadir sebagai bintang tamu dalam acara "One on One" yang dipandu Tukul Arwana, Sarwendah mengatakan bahwa selama ini tak ada yang ia tutupi dari Betrand.
"Aku selalu ngomong sama Onyo, nggak ada yang mau ditutup-tutupi dari dia," ujar Sarwendah dengan mata berkaca-kaca.
"Aku selalu bilang ke Onyo bahwa dunia ini tidak selalu seindah yang ia lihat. Sebagai orang tua, kami ingin mempermudah jalannya, tetapi kami juga berharap Onyo tetap berusaha," lanjutnya.
Peengakuan ini tentu menunjukkan betapa besar dan tulusnya Sarwendah menyayangi anak angkatnya, Betrand Peto.
Baca berita lengkapnya di sini: Sambil Berlinang Air Mata Sarwendah Akhirnya Mengakui Perasaan yang Sebenarnya kepada Betrand Peto, Ia Bilang…
Baru-baru ini, momen Pratama Arhan yang gantikan Maselino Ferdinan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 viral.
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno tersebut, Pratama Arhan diberi kesempatan bermain melawan Australia.
Meski pergantian pemain merupakan hal yang biasa, reaksi netizen di media sosialterkait momen ini menjadi topik hangat.
Netizen mengaitkan hal ini dengan masalah pribadi Pratama Arhan, dimana sang istri, Azizah Salsha dituding berselingkuh.
Momen ini menjadi viral karena munculnya tagline iklan berbunyi "Untuk semua jenis luka, kecuali luka hati" tepat saat Pratama Arhan disorot kamera.
Tagline tersebut kemudian diubah menjadi meme 'sad boy' Pratama Arhan.
Banyak netizen yang mengatakan jika momen tersebut seakan menyindir soal masalah kehidupan pribadi pemain Suwon FC itu.
"Arhan si sad boy," komentar netizen di X.
"Ayo Arhan doa orang tersakiti nembus langit," balas yang lain.
"Profesional tetap nomor satu, sedihnya nanti lagi,” kata netizen.
“Orang yang kasih iklan udah nunggu momen,” sahut yang lain.
Meme ini juga bahkan langsung menjadi trending topic di X.
Meski dianggap lucu, sebagian orang juga merasa simpati terhadap masalah yang dihadapi Arhan.
Mereka berharap supaya pemain asal Blora tersebut bisa fokus pada kariernya saja.
Baca berita lengkapnya di sini: Momen Pratama Arhan Gantikan Marselino Ferdinan di Laga Indonesia vs Australia Jadi Sorotan, Meme ‘Sad Boy’ Viral
(anf/adk/tsy)
Load more