Andre Rosiade juga menyebut bahwa sebelum memberikan restu, ia memberikan nasihat kepada Arhan untuk menjadi suami dan pemimpin keluarga yang baik.
"Setelah menikah, kamu ini imam di keluarga. Jadi, tolong jadi imam yang baik. Salat jangan lupa, ibadah yang benar, jauhi larangan Allah," ungkap Andre.
Andre juga berharap agar Arhan bisa menjalankan peran barunya sebagai kepala rumah tangga dengan bijaksana.
Selain itu, Andre menegaskan bahwa Pratama Arhan adalah sosok suami yang sabar dan mampu mengatasi tantangan dalam pernikahan, terutama karena usia Azizah yang masih sangat muda.
"Mudah-mudahan Arhan mampu jadi imam yang baik, suami yang sabar. Karena, ya, kalau istri masih muda kan tau lah. Insya Allah sabar. Kan kalo di medsos, Mas Jawa dan Mbak Jaksel. Mas Jawanya sabar," tambah Andre.
Ia mengibaratkan perbedaan karakter antara Arhan yang berasal dari Jawa dan Azizah yang berlatar belakang Jakarta Selatan.
Tak lama setelah pernikahan mereka, Arhan mencetak gol spektakuler dalam pertandingan Indonesia melawan Turkmenistan pada Kualifikasi Piala Asia U-23, di Stadion Manahan, Solo, 12 September 2023.
Gol tersebut menjadi perbincangan publik karena selebrasi Arhan yang romantis.
Load more