Di final, Timnas Indonesia telah ditunggu Thailand, salah satu tim dengan koleksi gelar Piala AFF U19 terbanyak sekaligus negara yang disebut raja ASEAN.
Meski punya bekal kemenangan atas Australia di semifinal, Thailand justru tak mampu membendung ketangguhan Timnas Indonesia di laga final.
Melalui gol tunggal Jens Raven, Timnas Indonesia sukses mengunci kemenangan atas Thailand sekaligus mengeklaim gelar kedua Piala AFF U19.
Sebelumnya, Timnas Indonesia juga pernah merengkuh gelar Piala AFF U19 pada 2013. Ketika itu, Evan Dimas dan kolega menundukkan Vietnam di final.
Euforia suporter Timnas Indonesia langsung terasa tak lama setelah pasukan Indra Sjafri menjuarai Piala AFF U19 2024. Banyak masyarakat yang merayakan kesuksesan Garuda Muda itu.
Namun, ternyata bukan hanya suporter Timnas Indonesia saja yang merayakan keberhasilan itu, tapi warga Kamboja juga larut dalam euforia tersebut.
Load more