Jakarta, tvOnenews.com – Girl group asal Korea Selatan, NMIXX yang digawangi oleh Haewon, Jinni, Sullyoon, Lily M, Jiwoo dan Kyujin siap sambangi Indonesia.
Showcase NMIXX ini akan digelar tiga hari lagi di Jakarta, tepatnya di The Kasablanka Hall, Kota Kasablanka.
Konser NMIXX SHOWCASE TOUR (NICE TO MIXX YOU) IN JAKARTA ini sendiri dipromotori oleh Mecimapro. NSWER sapaan hangat fans NMIXX pastinya sudah tidak sabar untuk bertemu sang idola.
Sebelum hadir dalam schowcase NMIXX ada baiknya mengetahui sejumlah ketentuan acaranya berikut.
Peraturan dan Ketentuan Acara NMIXX SHOWCASE TOUR (NICE TO MIXX YOU) IN JAKARTA dalam pengambilan gambar dan/atau video :
1. Dilarang untuk melakukan perekaman suara, pengambilan gambar dan/atau video selama acara dengan menggunakan alat perekam profesional, termasuk kamera profesional, kamera tab, alat perekam suara, alat perekam video, dan/atau alat perekam profesional lainnya.
2. Segala bentuk kamera tidak diperbolehkan untuk memasuki area acara (termasuk namun tidak terbatas dari kamera polaroid dan kamera disposable).
3. Dilarang untuk melakukan live streaming.
4. Dilarang untuk membawa perangkat elektronik dengan ukuran lebih besar dari 7 inci.
5. Jika ditemukan melakukan pelanggaran di atas, anda akan dikawal keluar area acara dan tidak diizinkan untuk masuk kembali. Pengembalian dana tiket tidak akan diberikan. Seluruh gambar dan/atau rekaman acara akan disita dan dihapus.
Hal yang perlu diperhatikan NMIXX SHOWCASE TOUR (NICE TO MIXX YOU) IN JAKARTA :
1. Mohon perhatikan barang bawaan anda. Pihak penyelenggara tidak bertanggung jawab atas segala barang yang hilang dan/atau rusak.
2. Mohon menjaga ketertiban dan mengikuti peraturan yang berlaku.
3. Mohon saling menjaga kenyamanan satu sama lain selama acara berlangsung.
4. Kami memohon bekerja sama anda untuk mengikuti seluruh pemeriksaan keamanan sebelum memasuki area acara.
5. Mohon menjaga tiket anda. Pihak penyelenggara tidak bertanggung jawab atas tiket yang hilang yang mengakibatkan anda tidak dapat memasuki area acara.
6. Masker wajib digunakan sepanjang rangkaian acara di seluruh area acara.
7. Mohon hanya angkat banner anda setinggi pandangan mata anda. Pastikan banner tidak menghalangi pandangan orang lain disekitar anda.
Pastikan NSWER memperhatikan setiap peraturan dan ketentuan yang sudah diatur oleh pihak promotor. (MG1/ree)
Load more