News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Enzy Storia Resmi Menikah dengan Maulana Kasetra, Vincent Rompies Jadi Saksi Nikah

Presenter sekaligus aktris Enzy Storia Leovarisa dan Maulana Kasetra resmi menjadi sepasang suami istri, setelah menikah di Jakarta, pada Sabtu (20/5/2023). 
Sabtu, 20 Mei 2023 - 15:31 WIB
Molen Kasetra dan Enzy Storia resmi menikah pada Sabtu (20/5) di Jakarta.
Sumber :
  • (ANTARA/instagram/enzystoria)

Jakarta, tvOnenews.com - Presenter sekaligus aktris Enzy Storia Leovarisa dan Maulana Kasetra resmi menjadi sepasang suami istri di Jakarta, pada Sabtu (20/5/2023). 

Enzy Storia Leovarisa dan Maulana Kasetra memutuskan menikah setelah berkencan selama dua tahun.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Pernikahan Enzy Storia Leovarisa dan Maulana Kasetra mengusung konsep tradisional adat Minang. Dihadiri oleh keluarga serta sahabat terdekat kedua mempelai. 

Adapun saksi dari pihak Maulana adalah Menteri Luar Negeri RI (2001–2009) Hassan Wirajuda dan saksi dari pihak Enzy adalah Vincent Rompies selaku rekan kerja yang sudah dianggap keluarga.

Enzy menerima mas kawin berupa uang tunai senilai 205 dolar AS dan Rp2.023, yang menyimbolkan tanggal pernikahan mereka, serta mahar berupa emas 8 gram sebagai lambang bulan Agustus yang merupakan bulan kelahiran kedua pengantin ini dan simbol infinity.

"Hari ini kami merasa sangat bahagia, penuh haru, dan lega. Akhirnya momen yang ditunggu ini datang juga dan bisa dilaksanakan secara khidmat dengan keluarga dan sahabat terdekat,” kata Enzy seperti tertulis dalam keterangan pers Bridestory.

"Selain kesibukan jadwal dan aktivitas kami masing-masing, salah satu tantangan dalam merencanakan pernikahan ini adalah hubungan kami yang dijalani secara long-distance, antara Indonesia dan Amerika Serikat serta singkatnya waktu persiapan. Untuk itu, aku merasa sangat bersyukur dengan bantuan tim Hilda by Bridestory yang sangat profesional dan bersahabat untuk para calon pengantin sepertiku,” imbuhnya.

Di momen akad nikah ini, Enzy mengenakan kebaya renda yang dibordir dengan tangan berwarna cokelat gelap, yang dipadukan dengan ornamentasi payet keemasan dan songket senada dari Vera Kebaya serta suntiang khas Sumatera Barat. 

Sedangkan sang pengantin pria tampil dalam beskap rancangan desainer Didiet Maulana.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Konsep dan tema pernikahan Enzy dan Molen dihiasi palet warna putih dan emas yang klasik dengan kain songket 7 warna dari Elly Kasim.

“Enzy sangat menyukai rona warna earthy tone, sehingga kami menuangkannya ke dalam dekorasi area Akad Nikah ini dan juga pilihan warna baju keluarga yang hadir dalam balutan warna hijau turquoise dan cokelat keemasan,” jelas wedding planner dan organizer dari Hilda by Bridestory, Gisela Setyawan.(ant/muu)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Carrick Sindir Ruben Amorim? Sang Pelatih Malah Puji Habis-habisan Bintang Muda MU

Carrick Sindir Ruben Amorim? Sang Pelatih Malah Puji Habis-habisan Bintang Muda MU

Michael Carrick memuji Kobbie Mainoo sebagai simbol regenerasi Manchester United (MU). Gelandang muda itu kembali bersinar dan masuk rencana kontrak baru klub.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia John Herdman menegaskan keputusan para pemain diaspora bermain di kompetisi domestik tidak dipandang sebagai hal negatif.
Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya mengungkap selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di apartemen di Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Akun instagram milik selebgram sekaligus artis Lula Lahfah diserbu netizen usai kekasih dari Reza Arap itu dikabarkan meninggal dunia.
Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola mengakui Arsenal sebagai tim terbaik dunia saat ini. Manchester City menghadapi tantangan berat mengejar puncak klasemen Liga Inggris musim ini.

Trending

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Selebgram Lula Lahfah Dikabarkan Meninggal Dunia, Trending di X Kekasih Reza Arap Itu Disebut OD

Akun instagram milik selebgram sekaligus artis Lula Lahfah diserbu netizen usai kekasih dari Reza Arap itu dikabarkan meninggal dunia.
Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya Benarkan Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia, Pacar Reza Arap Ditemukan di Apartemen

Polda Metro Jaya mengungkap selebgram Lula Lahfah, pacar Reza Arap ditemukan meninggal dunia di apartemen di Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola Kibarkan Bendera Putih? Blak-blakan Sebut Arsenal Tim Terbaik Saat Ini

Pep Guardiola mengakui Arsenal sebagai tim terbaik dunia saat ini. Manchester City menghadapi tantangan berat mengejar puncak klasemen Liga Inggris musim ini.
Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pemain Eropa Merumput di Indonesia, John Herdman Ungkap Manfaat Besar di Timnas Indonesia

Pelatih timnas Indonesia John Herdman menegaskan keputusan para pemain diaspora bermain di kompetisi domestik tidak dipandang sebagai hal negatif.
Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dikabarkan Overdosis? Polisi Bilang Begini Soal Selebgram Lula Lahfah Meninggal Dunia

Dunia maya digegerkan dengan adanya informasi soal selebgram Lula Lahfah ditemukan meninggal dunia di Apartemen Essence Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026) malam.
Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

Sudah di Indonesia, 3 Pemain Keturunan Eropa Bisa OTW Dinaturalisasi dan Dipanggil John Herdman ke Timnas untuk Piala AFF

John Herdman mulai menyusun kerangka Timnas Indonesia jelang Piala AFF 2026. Tiga pemain keturunan di Liga 1 disebut bisa menjadi opsi naturalisasi buat Garuda.
Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Top 3 Bola 23 Januari 2026: Gaji Jesse Lingard di Persib Bandung, Thom Haye Gigit Jari, hingga Al Nassr Bangkit

Rangkuman Top 3 Bola hari ini: rumor Jesse Lingard ke Persib, peluang jadi pemain termahal Liga 1, dan kebangkitan Al Nassr.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT