LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
tempat wisata di Purwakarta
Sumber :
  • laman HargaTiket

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Purwakarta yang Menyajikan Pemandangan Alam Syahdu

Salah satu dari beberapa rekomendasi tempat wisata di Purwakarta berikut ini wajib kamu kunjungi ketika melancong ke wilayang dengan julukan Kota Pensiun ini.

Senin, 12 Desember 2022 - 17:21 WIB

tvOnenews.com, Travel - Salah satu dari beberapa rekomendasi tempat wisata di Purwakarta berikut ini wajib kamu kunjungi ketika melancong ke wilayah dengan julukan Kota Pensiun ini.

Lanskap wilayah Purwakarta yang didominasi perbukitan, menjadikan daerah ini memiliki pemandangan alam yang mempesona.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut 7 rekomendasi tempat wisata di Purwakarta yang siap memanjakan matamu.

1. Gunung Lembu

Gunung lembu
img: via laman VIVA.co.id

Destinasi yang satu ini cocok buat kamu yang menyukai pemandangan alam. Gunung Lembu menyajikan pesona alam yang syahdu sehingga cocok buat kamu yang ingin melepas penat.

Baca Juga :

Namun, untuk bisa mencapai puncak, kamu perlu usaha ekstra karena harus mendaki  melewati rute yang cukup menantang. Jadi, pastikan untuk menyiapkan kondisi tubuh yang fit ketika hendak berwisata ke Gunung Lembu.

Sesampai di atas, rasa lelah kamu akan terbayar dengan pesona alam yang memanjakan mata.

Biasanya, para pengunjung datang ke objek wisata Gunung Lembu ini pada sore hari, untuk menikmati pemandangan matahari terbenam.

Bagi kamu yang ingin datang bersama pasangan, cobalah untuk datang pada malam hari. Sebab kamu akan disuguhi dengan pemandangan city lights kota Purwakarta yang sangat romantis.

2. Taman Air Mancur Sri Baduga

Taman Air Mancur Sri Baduga
img: Antara/Ali Khumaini

Satu lagi tempat wisata di Purwakarta yang cocok dinikmati di malam hari adalah Taman Air Mancur Sri Baduga. Kamu bisa menikmati pemandangan air mancur dengan cahaya lampu warna warni.

Taman Air Mancur Sri Baduga menjadi rekomendasi yang tepat untuk menghabiskan waktu bersama sahabat atau sekedar mengabadikan momen dengan latar yang instagramable.

3. Waduk Jatiluhur

Waduk Jatiluhur
img: laman tripadvisor

Destinasi yang satu ini merupakan waduk terbesar di Indonesia.  Bahkan waduk Jatiluhur ini termasuk waduk yang paling luas di Asia Tenggara, yakni sekitar 8.300 hektar.

Waduk Jatiluhur berada di Kabupaten Purwakarta, Kabupaten Cianjur dan Bandung. Masyarakat kerap menjadikannya sebagai destinasi wisata untuk menghabiskan waktu saat akhir pekan.

Orang-orang biasanya memanfaatkan tempat ini untuk berolahraga atau sekedar mengabadikan momen dan menghabiskan waktu bersama sahabat maupun sanak famili.

4. Hidden Valley Hills

Hidden Valley Hills
img: gmap/jajang miftahudin

Hidden Valley Hills menjadi salah satu destinasi wisata di purwakarta yang digandrungi anak-anak milenial. Lokasinya berada di Desa Cibodas, Kecamatan Sukatani, Purwakarta, Jawa Barat.

Di kawasan Hidden Valley Hills memiliki villa, resor hingga sky pool. Pemandangannya yang syahdu juga menjadikan lokasi ini memiliki banyak spot foto yang instagramable. Kamu bisa menyaksikan pemandangannya Gunung Lembu, Gunung Cupu, dan Gunung Parang.

5. Curug Tilu

Curug Tilu
img: Instagram/zulqrnza_

Objek wisata alam Curug Tilu ini tergolong baru populer. Hal itu menyebabkan lokasinya masih terjaga dan asri. Wisata Curug Tilu ini menjadi pilihan tepat buat kamu yang ingin menenangkan pikiran dan menjauh sejenak dari hiruk pikuk perkotaan.

Kamu bisa menikmati hawa segar air terjun. Sesekali kamu juga bisa menyeburkan diri dengan bermain air. Namun buat kamu yang tidak bisa berenang, tak perlu khawatir karena tersedia penyewaan pelampung.

6. Curug Cipurut

Curug Cipurut
img: instagram/sulistyoraden

Satu lagi objek wisata alam air terjun di Purwakarta yang bisa kamu kunjungi adalah Curug Cipurut yang berada di kawasan di Gunung Burangrang. 

Menurut informasi, warga sekitar sengaja meminimalisir fasilitas buatan di sekitar objek air terjun Curug Cipurut ini agar kelestariannya tetap terjaga dan alami.

Yang menarik adalah momen perjalanan ketika kamu sedang menuju ke lokasi air terjun ini, kamu akan melewati perkampungan warga dan perkebunan teh. Kamu akan menikmati pemandangan tersebut selama kurang lebih setengah jam.

Selain menikmati segarnya pemandangan air terjun, aku juga bisa melakukan aktivitas berkemah di kawasan wisata Curug Cipurut ini.

7. Urban Farming

Urban Farming
img: dakaTour

Tempat wisata di Purwakarta yang satu ini cukup populer di kalangan milenial. Sebab, lokasinya sangat instagramable dan cocok untuk menghiasi beranda sosial media kamu.

Di Urban Farming ini, kamu bisa melihat rumah warna-warni dengan sejumlah tanaman hias yang membuatnya semakin indah.

Menariknya lagi, wisata Urban Farming menyediakan benih bunga, sayuran hingga benih buah-buahan bagi kamu yang tertarik untuk menjadikannya sebagai oleh-oleh. (Mzn)
 

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Berkaca Kisah Nikita Mirzani Laporkan Mantan Pacar Lolly ke Polisi, Ingatkan Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Mikir Dulu Kalau Mau Marah ....

Berkaca Kisah Nikita Mirzani Laporkan Mantan Pacar Lolly ke Polisi, Ingatkan Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Mikir Dulu Kalau Mau Marah ....

Vadel Bajideh merupakan mantan kekasih anaknya LM (16) atau dikenal sebagai Lolly. Dilaporkan Nikita Mirzani buntut dugaan tindak pidana perlindungan anak..
Bikin Malu, Politikus Partai NasDem Ungkap Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Miliki Dua Paspor, Kemenkum HAM Turun Gunung Ungkap Hal Ini…

Bikin Malu, Politikus Partai NasDem Ungkap Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Miliki Dua Paspor, Kemenkum HAM Turun Gunung Ungkap Hal Ini…

Maraknya langkah PSSI dalam melakukan kebijakan naturalisasi pemain untuk Timnas Indonesia menuai kritik dari Mantan Duta Besar RI untuk Polandia, Peter Gontha.
Lintasarta Borong Tiga Penghargaan GRC Award 2024

Lintasarta Borong Tiga Penghargaan GRC Award 2024

Lintasarta, perusahaan Information and Communication Technology (ICT) total solutions terkemuka di Indonesia berhasil meraih tiga penghargaan prestisius ini.
Resmi! Semen Padang FC Pecat Pelatih Hendri Susilo, Jadi Korban Kedua Kekejaman Klub Liga 1 2024/2025

Resmi! Semen Padang FC Pecat Pelatih Hendri Susilo, Jadi Korban Kedua Kekejaman Klub Liga 1 2024/2025

Semen Padang FC resmi memecat pelatihnya, Hendri Susilo setelah memimpin klub berjuluk Kabau Sirah itu hanya dalam empat pertandingan Liga 1 2024/2025.
Punya Masalah Utang dan Seret Rezeki Rutinkan Shalat Dhuha, Syekh Ali Jaber Ungkap Jumlah Rakaat Nabi Muhammad SAW Sebanyak...

Punya Masalah Utang dan Seret Rezeki Rutinkan Shalat Dhuha, Syekh Ali Jaber Ungkap Jumlah Rakaat Nabi Muhammad SAW Sebanyak...

Selain dari dhuha juga ada tahajud, sebab keduanya sama-sama memiliki keutamaan yang sangat dianjurkan, setelah ibadah shalat wajib. Simak penjelasan Syekh Ali.
Mengejutkan, Prabowo Bikin Jokowi Terharu saat Paripurna Terakhir di IKN, Luhut Ungkap Ada Pesan-pesan Maut Ini...

Mengejutkan, Prabowo Bikin Jokowi Terharu saat Paripurna Terakhir di IKN, Luhut Ungkap Ada Pesan-pesan Maut Ini...

Menhan RI sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto membuat terharu Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat Sidang Paripurna terakhir yang dihelat berada di IKN.
Trending
Terduga Anak Pejabat Pelaku Kasus Bullying Siswa Binus School Simprug Ajukan Restorative Justice, Ayah Korban Pilih Tempuh Jalur Hukum

Terduga Anak Pejabat Pelaku Kasus Bullying Siswa Binus School Simprug Ajukan Restorative Justice, Ayah Korban Pilih Tempuh Jalur Hukum

Kasus dugaan bullying, penganiayaan, hingga pelecehan seksual terhadap seorang siswa Binus School Simprug, Jakarta Selatan berinsial RE masuk tahap penyidikan.
Resmi! Semen Padang FC Pecat Pelatih Hendri Susilo, Jadi Korban Kedua Kekejaman Klub Liga 1 2024/2025

Resmi! Semen Padang FC Pecat Pelatih Hendri Susilo, Jadi Korban Kedua Kekejaman Klub Liga 1 2024/2025

Semen Padang FC resmi memecat pelatihnya, Hendri Susilo setelah memimpin klub berjuluk Kabau Sirah itu hanya dalam empat pertandingan Liga 1 2024/2025.
Berkaca Kisah Nikita Mirzani Laporkan Mantan Pacar Lolly ke Polisi, Ingatkan Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Mikir Dulu Kalau Mau Marah ....

Berkaca Kisah Nikita Mirzani Laporkan Mantan Pacar Lolly ke Polisi, Ingatkan Pesan Ustaz Adi Hidayat soal Mikir Dulu Kalau Mau Marah ....

Vadel Bajideh merupakan mantan kekasih anaknya LM (16) atau dikenal sebagai Lolly. Dilaporkan Nikita Mirzani buntut dugaan tindak pidana perlindungan anak..
Mengejutkan, Prabowo Bikin Jokowi Terharu saat Paripurna Terakhir di IKN, Luhut Ungkap Ada Pesan-pesan Maut Ini...

Mengejutkan, Prabowo Bikin Jokowi Terharu saat Paripurna Terakhir di IKN, Luhut Ungkap Ada Pesan-pesan Maut Ini...

Menhan RI sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto membuat terharu Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat Sidang Paripurna terakhir yang dihelat berada di IKN.
Bikin Malu, Politikus Partai NasDem Ungkap Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Miliki Dua Paspor, Kemenkum HAM Turun Gunung Ungkap Hal Ini…

Bikin Malu, Politikus Partai NasDem Ungkap Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Miliki Dua Paspor, Kemenkum HAM Turun Gunung Ungkap Hal Ini…

Maraknya langkah PSSI dalam melakukan kebijakan naturalisasi pemain untuk Timnas Indonesia menuai kritik dari Mantan Duta Besar RI untuk Polandia, Peter Gontha.
Punya Masalah Utang dan Seret Rezeki Rutinkan Shalat Dhuha, Syekh Ali Jaber Ungkap Jumlah Rakaat Nabi Muhammad SAW Sebanyak...

Punya Masalah Utang dan Seret Rezeki Rutinkan Shalat Dhuha, Syekh Ali Jaber Ungkap Jumlah Rakaat Nabi Muhammad SAW Sebanyak...

Selain dari dhuha juga ada tahajud, sebab keduanya sama-sama memiliki keutamaan yang sangat dianjurkan, setelah ibadah shalat wajib. Simak penjelasan Syekh Ali.
Lintasarta Borong Tiga Penghargaan GRC Award 2024

Lintasarta Borong Tiga Penghargaan GRC Award 2024

Lintasarta, perusahaan Information and Communication Technology (ICT) total solutions terkemuka di Indonesia berhasil meraih tiga penghargaan prestisius ini.
Selengkapnya