News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Manfaat Kafein Untuk Kesehatan Kulit Sekitar Mata

Pakar dermatologi menyebutkan kafein bermanfaat untuk merawat kulit di sekitar mata, suntuk mengurangi retensi cairan atau fluid retention di bawah mata
Kamis, 15 September 2022 - 11:23 WIB
Ilustrasi mata
Sumber :
  • Pixabay)

Jakarta - Pakar dermatologi Dr Arini Astasari Widodo, SpKK menyebutkan sejumlah bahan-bahan yang bermanfaat untuk merawat kulit di sekitar mata, salah satunya kafein untuk mengurangi retensi cairan atau fluid retention di bawah mata.

"Untuk anak muda yang fluid retention itu kafein, bisa mengurangi pembuluh darah yang melebar," kata dia dalam sebuah peluncuran produk perawatan mata di Jakarta, Rabu (14/9/2022).

Arini mengatakan, pembuluh darah yang melebar menyebabkan lebih banyak air ke daerah mata sehingga menjadikannya tampak sembab. Produk perawatan mata yang mengandung kafein dapat membantu melancarkan pembuluh darah sehingga mengurangi retensi cairan di bawah mata.

Retensi cairan dikenal sebagai edema. Pada siang hari, tubuh terus-menerus membuat air mata sehingga membuat mata tetap bersih. Tubuh tidak berhenti mengeluarkan air mata ketika kita tidur, walaupun mata berhenti berkedip. Ini berarti air mata tetap berada di mata, tanpa dialirkan melalui saluran air mata. Terkadang, kelebihan cairan ini diserap kembali ke jaringan di sekitar mata, menyebabkan pembengkakan.

Selain kafein, bahan lainnya yang bermanfaat untuk kulit sekitar mata yakni hyaluronic acid (HA). Bahan ini dapat menarik air secara efektif sehingga bermanfaat membuat kulit di bawah mata terasa lebih kenyal dan terhidrasi. Menurut Arini, meningkatnya hidrasi kulit dapat menyamarkan garis-garis halus di bawah area mata.

Selain hidrasi, kegunaan lain HA yakni sebagai anti-aging, anti-wrinkle, mengurangi merah-merah dan lainnnya.

"Kita membutuhkan HA karena secara natural akan turun seiring waktu, jadi membuat area mata menjadi jelek karena beberapa kandungan seperti kolagen turun," tutur Arini.

Selain itu, ada juga niacinamide dan vitamin C. Niacinamide membantu melembapkan, mencerahkan dan antiperadangan, sementara vitamin C bermanfaat sebagai anti-aging. Kedua bahan ini dapat membantu mengurangi dark circle atau lingkaran hitam di bawah mata.

"Dark circle bisa karena pigmen, vaskular dan lainnya. Kalau karena pigmen mungkin kita enggak pakai sunscreen sampai ke atas-atas tentunya bisa di-tackle dengan ingredients yang targetnya ke pigmen misalnya niacinamide, vitamin C," jelas Arini.

Selain itu, kandungan aktif dalam produk perawatan mata dapat diserap dengan lebih optimal dengan teknik aplikasi tertentu. Namun di sisi lain, karena area kulit sekitar mata yang lebih tipis dan sensitif, tidak boleh terlalu agresif agar kulit mata tidak teriritasi.

Dia juga mengingatkan orang-orang memilih produk perawatan mata yang diformulasikan untuk mata. Hal ini mengingat tak semua kandungan dalam produk cocok untuk mata.

Head of Research and Innovations, L'Oréal Indonesia Nayana Dharsono, menambahkan, saat mengaplikasikan produk mata, sebaiknya orang-orang memberikan sentuhan lembut pada bagian bawah mata dan sedikit pijatan lembut untuk menghindari tekanan pada bagian bawah mata kulit mata. (ant/mii)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Sabtu 3 Januari 2026

Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Sabtu 3 Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Sabtu (3/1/2026).
Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/12025).
Jake Paul Resmi Kehilangan Peringkat Dunia usai Kalah dari Anthony Joshua

Jake Paul Resmi Kehilangan Peringkat Dunia usai Kalah dari Anthony Joshua

Jake Paul resmi kehilangan statusnya di peringkat dunia tinju setelah menelan kekalahan telak dari Anthony Joshua.
Cristiano Ronaldo Tutup 2025 dengan Rekor Fantastis, Lionel Messi Makin Tertinggal?

Cristiano Ronaldo Tutup 2025 dengan Rekor Fantastis, Lionel Messi Makin Tertinggal?

Cristiano Ronaldo menutup tahun 2025 dengan pencapaian bersejarah baru dalam karier sepak bolanya.
Ngebet Bela Garuda? Danilson Soares Silva Tunggu Panggilan Timnas Indonesia di Tengah Godaan Piala Dunia 2026

Ngebet Bela Garuda? Danilson Soares Silva Tunggu Panggilan Timnas Indonesia di Tengah Godaan Piala Dunia 2026

Danilson Soares secara terbuka menyatakan ketertarikannya untuk membela Timnas Indonesia, meski di saat yang sama memiliki peluang membela Cape Verde yang

Trending

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/12025).
SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

Ihwal kasus ijazah palsu Jokowi, masih menjadi pembahasan publik. Apalagi, Roy Suryo menjadi tersangka dalam kasus tudingan ijazah palsu tersebut.
Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan KUHAP baru yang telah disahkan akan mulai berlaku pada 2 Januari 2026 mendatang
BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 belum diumumkan pemerintah. Simak status resmi Kemnaker, peluang pencairan, syarat penerima, dan cara cek bantuan subsidi upah.
Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Pihak kepolisian dari Polres Metro Jakarta Utara melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait penemuan tiga jenazah di sebuah kontrakan di kawasan Warakas, Tanjung Priok, pada Jumat (2/1). 
Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan zodiak besok, 3 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Lengkap dengan prediksi asmara, karier, dan keuangan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT