News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Canda Hangat Presiden Prabowo soal Wamentan Sudaryono, Bertahun-Tahun Pernah Jadi Sekpri: Anak Petani Sekarang Jadi Wakil Menteri

Prabowo membeberkan hubungan dekat dirinya yang sangat memahami latar belakang dan perjalanan karier Sudaryono. Presiden mengungkap bagaimana perjalanan sosok anak petani itu sekarang jadi Wamentan.
Sabtu, 17 Januari 2026 - 19:52 WIB
Taklimat Presiden RI bersama rektor dan pimpinan perguruan tinggi di halaman tengah Istana Kepresidenan.
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com - Agenda Taklimat Presiden RI bersama ribuan rektor dan pimpinan perguruan tinggi di halaman tengah Istana Kepresidenan, Kamis (15/1/2026), sempat diwarnai suasana guyub penuh canda.

Presiden Prabowo Subianto tampak melontarkan goyonan hangat saat memperkenalkan jajaran kabinetnya, khususnya ketika menyebut Wakil Menteri Pertanian Sudaryono.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Momen tersebut terjadi ketika Presiden membacakan daftar pejabat yang hadir. Saat sampai pada nama Sudaryono, Prabowo berhenti sejenak, memperhatikan teks di tangannya, lalu menunjukkan ekspresi heran.

"Wakil Menteri Pertanian, Dr. Sudaryono, S.Hub.Int... Sarjana Hubungan... Ini salah ini ya? Salah kan? Aku tahu salah, nggak ada ini," seloroh Prabowo sambil tertawa kecil, yang langsung disambut tawa para rektor dan guru besar yang hadir.

Prabowo kemudian menjelaskan bahwa dirinya sangat memahami latar belakang dan perjalanan karier Sudaryono. Sebelum dipercaya menjadi Wakil Menteri Pertanian, Sudaryono dikenal sebagai Sekretaris Pribadi Presiden Prabowo.

Hubungan kerja yang terjalin cukup lama membuat Prabowo merasa janggal dengan penyebutan gelar dalam teks protokoler tersebut.

"Bekas Sekpri saya, jadi saya hafal itu. Kelakuannya saya hafal. Makanya banyak" ujar Prabowo sambil tertawa, disertai gestur hangat dan menunjuk ke arah Sudaryono.

Di balik candaan tersebut, Presiden menyampaikan pesan motivatif. Prabowo mengapresiasi perjalanan Sudaryono yang dinilainya berhasil menapaki karier dari bawah hingga masuk ke jajaran pemerintahan.

"Anak petani, akhirnya jadi Wakil Menteri Pertanian," tambah Prabowo dengan nada bangga.

Dalam kesempatan yang sama, Presiden Prabowo menyampaikan Taklimat Presiden 2026 sebagai forum strategis untuk menyelaraskan visi pemerintah dengan dunia pendidikan tinggi. Ia mendorong perguruan tinggi agar semakin memperkuat riset dan inovasi yang berorientasi pada pengembangan industri nasional serta peningkatan pendapatan negara.

Presiden juga menegaskan pentingnya penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi agar Indonesia tidak hanya kaya sumber daya alam, tetapi juga unggul dalam mengelolanya melalui riset dan inovasi karya anak bangsa.

Dalam sepekan terakhir, perhatian Presiden Prabowo memang banyak tertuju pada penguatan kualitas sumber daya manusia. Pemerintah menempatkan sektor pendidikan sebagai fondasi utama dalam mendukung agenda prioritas nasional, termasuk swasembada pangan dan energi.

Profil Singkat Wamentan Sudaryono

Dr. Sudaryono, B.Eng., M.M, MBA, yang akrab disapa Mas Dar, lahir di Grobogan pada 23 Januari 1985. Masa kecilnya dihabiskan di Dusun Mangunrejo, Desa Tambirejo, Kecamatan Toroh. Kini, di usia 40 tahun, ia dikenal sebagai figur berpengaruh dengan reputasi yang mengesankan.

Kecil Memikul Jerami, Dewasa jadi Wakil Menteri

Mengutip laman pribadinya, Sudaryono adalah seorang anak petani dari Dukuh Mangunrejo, Desa Tambirejo, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Mas Dar, sapaannya, adalah anak semata wayang dari pasangan Yahyo dan Suwarni. Meski anak tunggal, Mas Dar diajari kedisiplinan sejak kecil. Dia tidak pernah dimanjakan.

Nilai rapor sekolah Sudaryono selalu di atas delapan. Mas Dar juga rajin membantu pekerjaan orang tuanya untuk bertani. Setiap hari, ia memikul dua ember air dari sumur desa ke rumahnya dengan jarak hampir satu kilometer. Ia juga diberi tugas memanggul jerami dari sawah ke rumah untuk pakan sapi ternak mereka.

Sudaryono menempuh pendidikan Sekolah Dasar (SD) Negeri 1 Tambirejo, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Ia melanjutkan pendidikan menengah di SMP Negeri 2 Toroh, salah satu sekolah favorit kala itu. Sudaryono kemudian mendapat beasiswa masuk ke SMA Taruna Nusantara.

Mengaku sempat minder, Sudaryono satu-satunya anak dusun yang miskin. Sementara teman-temannya mayoritas adalah anak orang mampu, bahkan banyak dari mereka adalah anak jenderal.

Setelah lulus SMA, Sudaryono kembali mendapatkan beasiswa dan melanjutkan pendidikan sarjana ke National Defense Academy of Japan. Kemudian, ia menamatkan pendidikan Magister Bisnis Administrasi di Swiss German University dengan meraih dua gelar akademis sekaligus atau Double Degree. Sudaryono kemudian melanjutkan pendidikan Doktor di Institut Pertanian Bogor (IPB).

Dalam kariernya sebagai Wakil Menteri Pertanian, Sudaryono juga mendapat tanda kehormatan Bintang Mahaputera Pratama serta Bintang Satyalencana Wira Karya dari Presiden Republik Indonesia.

Sebuah tanda kehormatan yang diberikan Pemerintah Republik Indonesia kepada para warganya yang telah memberikan darma bakti yang besar kepada negara dan bangsa Indonesia sehingga dapat menjadi teladan bagi orang lain.

Lima Tahun Jadi Aspri Prabowo

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sudaryono pernah bertugas sebagai asisten pribadi Presiden Terpilih Prabowo Subianto selama lima tahun, dari 2010 hingga 2014. Selama periode tersebut, ia tinggal serumah dengan Prabowo dan menjadi sangat akrab dengan buku-buku yang sering dibaca serta cita-cita Prabowo.

Kedekatan bertahun-tahun itulah yang membuat sang Presiden merasa ada "kejanggalan" pada penulisan gelar atau teks protokoler saat nama Wakil Menteri Pertanian Sudaryono disebut dalam acara Taklimat Presiden Republik Indonesia di halaman tengah Istana Kepresidenan Jakarta, pada Kamis, 15 Januari 2026 tersebut. (rpi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 resmi dirilis. Skuad Garuda membuka laga di SUGBK, hadapi Kamboja hingga big match melawan Vietnam.
Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Pelatih Thailand Anthony Hudson mengaku lebih nyaman berada di Grup B Piala AFF 2026 dan lega terhindar dari Timnas Indonesia meski tetap waspada lawan.
Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks buka suara soal kegagalan Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026, akui sakitnya mimpi pupus namun siap bangkit di Piala Asia 2027.
Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

China U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2026 usai menyingkirkan Uzbekistan lewat drama adu penalti di Jeddah dan akan menantang Vietnam di semifinal
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.

Trending

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Kepolisian Jepang ungkap dugaan penyebab Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari konglomerat tanah air Henry Pribadi meninggal dunia. Ternyata Rylan terlilit tali...
Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kepolisian Jepang ungkap kronologi meninggalnya Rylan Henry Pribadi, cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi. Ternyata Rylan alami kecelakaan saat ski..
Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Keluarga konglomerat Henry Pribadi tengah berduka. Sang cucu Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang. Ini profil Henry Pribadi..
Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X down Jumat malam bikin ribuan pengguna mengeluh tak bisa login. Keluhan soal X error dan Twitter down langsung trending di media sosial.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 18 Januari 2026 untuk aries, taurus, gemini, cancer, leo, virgo lengkap peluang rezeki dan angka hoki paling update!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT