News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

PHK Naik Tajam, Pemerintah Bentuk Satgas dan Siapkan Lapangan Kerja Baru

PHK melonjak di awal 2025, pemerintah bentuk Satgas PHK dan siapkan lapangan kerja baru sebagai respons atas arahan Presiden Prabowo Subianto.
Rabu, 30 April 2025 - 11:53 WIB
Mensesneg Prasetyo Hadi
Sumber :
  • tvOnenews.com/Abdul Gani Siregar

Jakarta, tvOnenews.com — Pemerintah merespons serius lonjakan pemutusan hubungan kerja (PHK) di awal tahun 2025. Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi memastikan bahwa negara hadir melalui koordinasi lintas sektor, perlindungan hak pekerja, dan penciptaan lapangan kerja baru.

Pernyataan itu disampaikan Prasetyo bertepatan dengan peringatan Hari Buruh Internasional (May Day) 2025, merespons tuntutan para buruh yang menyoroti gelombang PHK di sejumlah daerah.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Kalaupun memang benar masih ada di beberapa tempat terjadi PHK, justru di situlah kami mengambil langkah,” ujar Prasetyo di Jakarta, Rabu (30/4).

Menurut Prasetyo, pemerintah tidak tinggal diam dan terus melakukan mitigasi, termasuk dalam menjamin hak pekerja yang terdampak PHK.

“Kami terus berkoordinasi untuk bisa memitigasi dan menangani PHK, serta memenuhi hak-hak teman-teman pekerja,” tegasnya.

Lebih jauh, Prasetyo yang juga menjabat sebagai Juru Bicara Presiden menekankan bahwa langkah pemerintah tidak berhenti pada penanganan pasca-PHK. Pemerintah juga berupaya mempercepat penciptaan lapangan kerja sebagai solusi jangka menengah dan panjang.

“Sesegera mungkin kita mengatasi dengan menciptakan lapangan-lapangan pekerjaan baru,” ujarnya.

PHK Tembus 18.610 Kasus, Jateng Tertinggi

Kementerian Ketenagakerjaan mencatat bahwa hingga Februari 2025, terdapat 18.610 kasus PHK, melonjak hampir enam kali lipat dibandingkan bulan Januari.

Provinsi Jawa Tengah menjadi wilayah dengan jumlah PHK tertinggi, mencapai 10.677 kasus atau 57 persen dari total nasional. Diikuti Riau (3.530), DKI Jakarta (2.650), Jawa Timur (978), dan Banten (411). Sementara Sumatera Utara, Sumatera Barat, dan Bangka Belitung melaporkan kasus PHK di bawah lima kasus.

Satgas PHK Siap Dibentuk, Tunggu Instruksi Presiden

Menindaklanjuti situasi tersebut, pemerintah sedang memfinalisasi pembentukan Satuan Tugas PHK (Satgas PHK). Satgas ini akan melibatkan unsur pemerintah, serikat pekerja, pengusaha, dan kalangan akademisi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Satgas ini bukan hanya untuk mitigasi PHK, tetapi juga memantau penciptaan lapangan kerja dan isu ketenagakerjaan lainnya,” ujar Menteri Ketenagakerjaan Yassierli.

Peluncuran Satgas ini tengah menunggu momentum yang tepat, kemungkinan besar diumumkan secara resmi pada peringatan May Day 2025. Sementara itu, Instruksi Presiden (Inpres) akan menjadi dasar hukum pembentukan Satgas tersebut.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT