Jakarta, tvOnenews.com – Saham emiten milik Happy Hapsoro suami Puan Maharani, PT Sanurhasta Mitra Tbk (IDX: MINA), melonjak tajam sebesar 35 persen pada perdagangan hari ini, Rabu (20/3/2025).
Saham MINA hari ini ditutup di level Rp162, naik Rp42 dari harga penutupan hari sebelumnya di Rp120
Kinerja impresif emiten Happy Hapsoro menjadikan MINA sebagai salah satu top gainer di Bursa Efek Indonesia (BEI) hari ini.
Sepanjang hari, saham MINA diperdagangkan dalam rentang harga Rp121 hingga Rp162 per saham.
Aktivitas perdagangan juga terpantau tinggi, dengan volume rata-rata mencapai 106,54 juta lembar saham dengan kapitalisasi pasar tembus Rp1,06 triliun.
Pergerakan harga saham MINA menunjukkan lonjakan signifikan sejak sesi pagi, sempat mengalami koreksi menjelang istirahat siang, dan kembali menguat di sesi kedua hingga penutupan perdagangan.
MINA saat ini tercatat di papan utama Bursa Efek Indonesia. Meskipun belum tercatat rasio P/E maupun hasil dividen, lonjakan harga hari ini menarik perhatian pelaku pasar dan analis.
Load more