Komisi A DPRD DKI Sidak Tukar Guling Tanah Rp57 Miliar, Siap Bangun RTH dan Pos Damkar
Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta, Inggard Joshua, didampingi beberapa anggota DPRD, termasuk Wakil Ketua DPRD DKI Ima Mahdiah dan Rany Mauliani, memantau langsung lokasi lahan yang berada di Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, dan Tanah Abang, Jakarta Pusat.
Senin, 20 Januari 2025 - 10:45 WIB
Sumber :
- dok. DPRD DKI Jakarta
Inggard menegaskan bahwa sidak ini dilakukan untuk memastikan program tukar guling berjalan transparan dan benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Kami ingin memastikan bahwa tanah yang ditukar benar-benar sesuai peruntukan dan memberikan manfaat langsung, baik itu RTH, Pos Damkar, maupun akses jalan baru,” tegasnya.
Dengan nilai tukar tanah yang mencapai puluhan miliar rupiah, Pemprov DKI dan DPRD DKI Jakarta berkomitmen untuk memaksimalkan potensi lahan demi kepentingan warga ibu kota. (agr/nba)
Load more