Jakarta, tvOnenews.com - Mal Citraland atau Mal Ciputra baru saja mengalami kebakaran pada hari Jumat (4/10/2024) pada pukul 00.50 di kios pertokoan atau food court lantai lima dan enam. Hal ini juga langsung dilaporkan petugas keamanan kepada pihak Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat).
"Korban jiwa dan korban luka berat nihil. Tapi satu petugas anggota PJLP (Penyedia Jasa Lainnya Perorangan) dari Sektor Gropet terjatuh di eskalator. Namun, sudah dapat penanganan dari PMI (Palang Merah Indonesia) setempat," kata Syarif.
Akibat kebakaran tersebut kerugian material diperkirakan mencapai Rp5,6 miliar. Publik kemudian dibuat penasaran dengan siapa sosok di balik pemilik Mal Ciputra tersebut.
Mal Ciputra awalnya hanya ada di Surabaya pada awal tahun 1993, sebagai salah satu bisnis komersial dari PT Ciputra Development Tbk bernama Ciputra. Ia adalah pendiri Perusahaan Ciputra Group yang bergerak di bidang properti.
Load more