Jakarta, tvOnenews.com - Pemerintah terus mencari cara untuk meningkatkan produksi minyak dan gas bumi (migas) dalam negeri.
Salah satu langkah yang sedang didorong adalah reaktivasi sumur minyak yang saat ini tidak beroperasi atau dikenal sebagai sumur idle.
Bahkan, Bahlil mengancam akan mencabut izin kontraktor yang tidak mau mengaktifkan lagi sumur-sumur idle yang dikuasai.
"Saya perintahkan sumur-sumur idle yang dikuasai KKKS kalau tidak dijalankan, kita cabut izinnya," tegas Bahlil saat berbicara di acara Executive Course on Strategic Management and Leadership Cohort-4 Universitas Pertahanan di Jakarta, dikutip Rabu (28//8/2024).
Bahlil menekankan bahwa sumur-sumur idle ini memiliki potensi besar untuk meningkatkan produksi migas.
"Dengan mengaktifkan kembali sumur-sumur yang ada, kita bisa meningkatkan produksi migas tanpa perlu eksplorasi baru yang memakan waktu dan biaya lebih besar," jelasnya.
Load more