News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Soroti Krisis Kepemimpinan, BEM UGM Cetak Pemimpin Muda Berintegritas Lewat Nusantara Future Leaders 2025

Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UGM menginisiasi Program Nusantara Future Leaders 2025 sebagai respon atas krisis kepemimpinan yang dinilai semakin nyata dirasakan di Indonesia.
Sabtu, 20 Desember 2025 - 21:00 WIB
Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Stella Christire (tengah) didampingi Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran UGM, Wening Udasmoro (kanan) membuka Nusantara Future Leaders 2025, Jumat (19/12/2025).
Sumber :
  • dok. BEM UGM

 

Sleman, tvOnenews.com - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UGM menginisiasi program Nusantara Future Leaders 2025 sebagai respon atas krisis kepemimpinan yang dinilai semakin nyata dirasakan di Indonesia.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Krisis kepemimpinan yang ditandai dengan menurunnya kepercayaan publik dan minimnya teladan di ruang publik menjadi perhatian tersendiri.

Maka dari itu, program ini hadir sebagai bentuk komitmen BEM UGM untuk berkontribusi dalam pembangunan kepemimpinan nasional.

"Kami menyadari perlunya menyiapkan generasi baru yang berintegritas untuk menjadi pemimpin Indonesia di masa depan. Sekarang ini, lebih mudah menemukan penguasa ketimbang pemimpin sehingga Nusantara Future Leaders hadir untuk itu," terang Tiyo Ardianto, Ketua BEM UGM saat pembukaan Nusantara Future Leaders 2025, Jumat (19/12/2025).

Pembukaan forum ini turut menghadirkan Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Pengajaran UGM, Wening Udasmoro, dan Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Stella Christie. Kehadiran dua tokoh tersebut diharapkan dapat memberikan perspektif strategis bagi para peserta dalam menghadapi tantangan kepemimpinan di tingkat lokal, nasional, dan global.

"Acara ini masih akan berlangsung hingga 22 Desember mendatang," ucap Tiyo.

Ia menuturkan, Nusantara Future Leaders 2025 diikuti 100 ketua organisasi pelajar dari 38 provinsi di Indonesia. Selama empat hari pelaksanaan, peserta akan mengikuti berbagai agenda, mulai dari workshop kepemimpinan, seminar nasional, mentoring dan pelatihan, youth roundtable, hingga visitasi nusantara. 

Rangkaian kegiatan ini dirancang untuk mendorong diskusi strategis sekaligus praktik kepemimpinan yang kontekstual dengan tantangan kebangsaan saat ini.

"Universitas perlu menjadi ruang tumbuh bagi pemimpin muda yang tidak hanya cerdas, tetapi juga peka dan berintegritas, dan NFL 2025 menjadi salah satu ikhtiar ke arah itu," ucap Wening Udasmoro, Wakil Rektor UGM.

Wakil Menteri Pendidikan Tinggi, Stella Christie menyebut, forum seperti NFL penting untuk menyiapkan generasi muda menghadapi tantangan tersebut.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Karena, kepemimpinan di masa depan menuntut kolaborasi dan keberanian mengambil peran," tuturnya.

Melalui penyelenggaraan Nusantara Future Leaders 2025, Stella berharap BEM UGM dapat berkontribusi menyiapkan generasi pemimpin muda yang kolaboratif, adaptif, dan memiliki kepedulian sosial yang kuat dalam menjawab tantangan masa depan bangsa. (scp/ard)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT