Meulaboh, tvOnenews.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengimbau kepada masyarakat yang berada di wilayah pantai barat selatan Aceh untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi cuaca ekstrem yang mungkin terjadi selama libur Lebaran/Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah hingga hari Minggu yang akan datang.
“Potensi cuaca ekstrem ini dapat menyebabkan terjadinya bencana hidrometeorologi seperti bencana alam banjir, tanah longsor dan bencana alam lainnya,” kata prakirawan Stasiun BMKG Meulaboh-Nagan Raya, Almira Aprilianti kepada ANTARA , Jumat.
Ia menjelaskan bahwa penyebab terjadinya hujan lebat yang terjadi dalam beberapa hari terakhir di wilayah pantai barat selatan Aceh, termasuk di daerah Aceh Barat, Nagan Raya, Aceh Selatan, hingga Aceh Singkil, adalah akibat dari aktifnya gelombang Rossby Ekuatorial di wilayah Aceh.
Gelombang Rossby Ekuatorial adalah gelombang atmosfer yang bergerak ke arah barat di sekitar ekuator. Gelombang ini juga dikenal sebagai gelombang planet.
Akibat dari gelombang ini, kata Almira, dapat menyebabkan aktifnya massa udara sehingga menyebabkan penambahan awan yang lebih banyak, sehingga menyebabkan terjadinya potensi hujan lebat dengan intensitas sedang hingga lebat.
Selain itu, penyebab tingginya curah hujan di wilayah pantai barat selatan Aceh juga disebabkan adanya belokan angin (shearline) di sekitar wilayah barat selatan Aceh, sehingga terjadinya penumpukan massa udara dan dapat menyebabkan bencana hidrometeorologi selama dua hari ke depan.
Selain itu, kondisi anomali suhu muka laut yang hangat di Perairan Barat Aceh dapat meningkatkan potensi penguapan (penambahan massa uap air).
Load more