Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan - Warga Pulau Kalao Toa, Desa Buranga Kecamatan Pasilambena Kepulauan Selayar digegerkan dengan ditemukannya tulang ikan berukuran besar dipantai Kawau. Hal ini baru ramai dan menarik perhatian saat tulang belulang ikan berukuran raksasa tiba dan disimpan di kantor Kecamatan Pasilambena pada Minggu (13/2).
Menurut Hardi, salah seorang warga Pasilambena, kerangka
tulang ikan raksasa pertama kali ditemukan oleh warga yang bernama Pak Hasan. Dan pertama kali ditemukan pada Selasa 6 Pebruari 2022.
Sebelumnya memang ada warga yang bernama Heri dan Bakri yang mengaku melihat ada barang besar terdampar di pantai Kawau sehari pasca gempa, namun saat itu belum diketahui apa yang diliat keduanya. Nanti setelah Hasan melaporkan ke Pemerintah bahwa ada tulang ikan raksasa dipantai Kawau, barulah informasi ini merebak dan ramai dibicarakan warga.
" Iya, Pak. Awalnya dikira tenda yang terdampar dan memanjang dipantai, setelah mendekat kita liatlah kalau benda yang dikira tenda terdampar ternyata itu tulang ikan raksasa, ujar Hardi.
Load more