Calon ketiga ada Aksan Jaya Putra yang berpasangan dengan Andi Sulolipu didukung oleh Partai Golkar dan PPP. Golkar mendapat 35.054 total suara sah dan PPP memiliki suara sah sebanyak 8.977. Total dukungan untuk pasangan ini sebanyak 44.031 suara sah.
Aksan Jaya Putra adalah mantan Anggota DPRD Provinsi Sulawesi Tenggara yang juga merupakan anak dari Bupati Konawe Selatan Surunuddin Dangga. Sementara Andi Sulolipu adalah mantan Anggota DPRD Kota Kendari pada periode lalu.
Pada paslon ke empat ada Pasangan Yudhianto Mahardika dan Nirna Lachmuddin. Mereka didukung PDIP, Gerindra dan PKB. PDIP memiliki perolehan suara sah sebanyak 20.803, Gerindra 11.840 suara dan PKB memiliki 4.847 suara hingga total dukungan keseluruhan mencapai 37.490 suara sah.
Yudhianto Mahardika adalah mantan Anggota DPRD Sultra yang juga merupakan anak dari Ketua Kadin Sultra Anton Timbang. Sementara Nirna Lacmuddin juga merupakan mantan Anggota DPRD Sulawesi Tenggara yang juga merupakan istri dari Ishak Ismail yang merupakan Ketua DPC PDIP Kota Kendari.
Sementara itu pasangan ke lima ada Abdul Rasak dan Afdal yang didukung oleh Perindo dan PAN. Pasangan tersebut dipastikan mendapat tiket maju pilkada setelah mendapat rekomendasi B1-KWK dari PAN sehari sebelum tahapan pendaftaran. Di pemilu 2024, PAN mendapat perolehan total 21.782 suara sah. Sedangkan Perindo 9.547 suara sah. Hingga total dukungan untuk Rasak-Afdal maju di Pilwali sebanyak 31.329 suara sah.
Abdul Razak adalah mantan Anggota DPRD Kendari selama empat periode bahkan ia sempat menduduki kursi jabatan sebagai Ketua DPRD Kendari selama dua periode. Sementara Afdal adalah pengusaha muda yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPW Perindo Sulawesi Tenggara.
(emr/asm)
Load more