LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
dua mahasiswa Ubaya ciptakan inovasi mie dari tempe dan daun sengkubak
Sumber :
  • tim tvone - sandi irwanto

Dua Mahasiswa di Surabaya, Ciptakan Mie dari Tempe dan Daun Sengkubak, "Mie Tebak", Rasanya Yummii...

Dua mahasiswa Program Kekhususan Bionutrisi dan Inovasi Pangan Fakultas Teknobiologi Ubaya ciptakan inovasi mie dari tempe dan daun sengkubak, Mie Tebak

Jumat, 16 September 2022 - 15:51 WIB

Surabaya, Jawa Timur – Dua mahasiswa Program Kekhususan Bionutrisi dan Inovasi Pangan Fakultas Teknobiologi Universitas Surabaya menciptakan inovasi mie dari tempe dan daun sengkubak. Inovasi yang diberi nama “Mie Tebak” ini memiliki kadar protein yang tinggi dari tempe serta rasa gurih yang khas dari daun sengkubak. 

Pembuatan Mie Tebak didemonstrasikan di Teaching Laboratorium Pangan BB 04.02, Gedung Fakultas Teknobiologi, Kampus Ubaya Tenggilis, Jalan Raya Kalirungkut, Surabaya.

Victoria Diana Indah Lestari dan Audrey Layana Tjahyadi mengungkapkan, ide ini terinsipirasi dari tingginya tingkat konsumsi mie di kalangan masyarakat Indonesia. Data dari World Instant Noodles Association (WINA) menunjukkan Indonesia menjadi negara ke-2 terbesar tingkat konsumsi mie instan di dunia. 

“Kami berdua juga suka makan mie. Oleh sebab itu, kami ingin membuat mie dari tempe dan daun sengkubak yang tinggi protein supaya lebih bergizi,” ujar Victoria selaku ketua tim. 

Baca Juga :

Tempe dipilih menjadi bahan utama karena memiliki protein tinggi. Berdasarkan Tabel Komposisi Pangan Indonesia tahun 2017, kadar protein tempe kedelai murni mentah adalah sebesar 20,8 gram per 100 gram.

Mahasiswi lulusan SMA Katolik St Louis 1 Surabaya itu mengatakan, protein tinggi didapatkan dari tempe yang diolah menjadi tepung komposit. Untuk meningkatkan cita rasa gurih, mie ditambahkan bubuk daun sengkubak. Daun sengkubak atau daun kemangi imbo adalah daun yang banyak tumbuh di daerah perhutanan Kalimantan Barat. Daun dengan nama latin Pycharrhena cauliflora (Miers.) Diels biasa digunakan masyarakat suku Dayak sebagai penyedap alami masakan. 

“Berdasarkan penelitian terdahulu, daun ini memiliki kandungan senyawa asam asetat, butyl ester (C16H12O2) dan beta citronellol (C10H20O) sehingga dapat menjadi pengganti MSG (Monosodium glutamate),” jelas Victoria.

Audrey menjelaskan bahwa kandungan protein pada mie berbahan 100% tepung terigu adalah sebesar 1,6%. Sedangkan, Mie Tebak memiliki kandungan protein 4% lebih tinggi, yaitu sebesar 5,6%.

“Jadi dapat dikatakan apabila seseorang mengonsumsi Mie Tebak, ia juga akan mendapat tambahan protein yang lebih tinggi dibandingkan mengonsumsi mie biasa,” imbuh mahasiswi semester 8 itu. Ia menambahkan, Mie Tebak dapat menjadi makanan pokok karena kandungan protein dalam tepung tempe.

Untuk menemukan komposisi bahan Mie Tebak yang tepat, lanjut Audrey, membutuhkan waktu selama 2-3 minggu. Mereka membuat tiga macam rasio formulasi untuk pembuatan mie tepung tempe dan penambahan bubuk daun sengkubak. Pada awal percobaan, mie terasa pahit karena takaran tepung tempe yang kurang pas. Setelah berkali-kali mencoba, akhirnya mereka menemukan rasio 82% tepung terigu : 15% tepung tempe : 3% daun sengkubak menjadi takaran yang tepat untuk membuat mie yang layak dikonsumsi.

Pembuatan Mie Tebak membutuhkan waktu 2 hari. Proses dimulai dari mengeringkan tempe dan daun sengkubak menggunakan cabinet dryer. Kemudian, tempe dan daun sengkubak yang kering dihaluskan menggunakan food processor. Tahapan dilanjutkan ke pembuatan mie.

Tepung tempe, bubuk daun sengkubak, dan tepung terigu dicampur. Kemudian, campuran tersebut diuleni menjadi adonan yang siap digiling menjadi mie. Setelah itu, mie direbus hingga matang dan siap dimakan.

Dr.rer.nat Sulistyo Emantoko Dwi Putra, S.Si., M.Si. mengatakan pembuatan inovasi ini menjadi salah satu kompetensi yang diajarkan di Fakultas Teknobiologi Ubaya.

“Mahasiswa didorong untuk menghasilkan suatu produk yang bisa digunakan oleh masyarakat luas. Mie dari tempe dan daun sengkubak menjadi bukti mahasiswa dapat menciptakan inovasi yang memanfaatkan sumber daya alam lokal,” jelas Dekan Fakultas Teknobiologi Ubaya itu.

Victoria berharap inovasi yang dilakukannya bersama tim dapat memberi manfaat dalam inovasi pangan era modern. 

“Harapannya produk kami menjadi preferensi masyarakat dalam mengonsumsi mie yang sehat dan bergizi,” pungkasnya. (msi/hen) 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Master Tarot Ramal Kehidupan Ruben Onsu dan Sarwendah Setelah Cerai, Ungkap Fakta Mengejutkan: Diawal-awal Mereka...

Master Tarot Ramal Kehidupan Ruben Onsu dan Sarwendah Setelah Cerai, Ungkap Fakta Mengejutkan: Diawal-awal Mereka...

Pasangan artis Ruben Onsu dan Sarwendah resmi bercerai setelah mengalami proses yang panjang.
Sebut Paula Verhoeven Selingkuh, Baim Wong Justru Panggil Sayang ke Olla Ramlan, Sang Artis Bilang...

Sebut Paula Verhoeven Selingkuh, Baim Wong Justru Panggil Sayang ke Olla Ramlan, Sang Artis Bilang...

Artis Olla Ramlan angkat suara terkait tuduhan negatif yang menyebut dirinya memiliki hubungan spesial dengan suami Paula Verhoeven, Baim Wong.
Gonjang-ganjing Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven, Isu Perselingkuhan Merebak, Nikita Mirzani Justru Ngamuk-ngamuk Karena...

Gonjang-ganjing Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven, Isu Perselingkuhan Merebak, Nikita Mirzani Justru Ngamuk-ngamuk Karena...

Artis sekaligus presenter Nikita Mirzani ikut angkat bicara terkait isu perceraian pasangan artis Baim Wong dan Paula Verhoeven baru-baru ini.
Dimas Seto Digadang-gadang Selingkuh dengan Paula Verhoeven, Baim Wong Akhirnya Bicara Jujur: Posisi Saya Sulit...

Dimas Seto Digadang-gadang Selingkuh dengan Paula Verhoeven, Baim Wong Akhirnya Bicara Jujur: Posisi Saya Sulit...

Nama aktor Tanah Air, Dimas Seto tiba-tiba terseret dalam masalah keretakan rumah tangga pasangan artis Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Ruben Onsu Grebeg Rumah Sarwendah Sampai Bikin Betrand Peto Syok, Bensu: Sarwendah Lebih Tahu Onyo...

Ruben Onsu Grebeg Rumah Sarwendah Sampai Bikin Betrand Peto Syok, Bensu: Sarwendah Lebih Tahu Onyo...

Tak disangka, Ruben Onsu gerebek rumah Sarwendah dan lakukan ini sampai bikin Betrang Peto syok. Ayah angkat Onyo itu rupanya datang untuk memberikan kejutan
Perlakuan Ruben Onsu dan Sarwendah Bikin Betrand Peto Sesegukan, Padahal Sudah Diangkat Anak, Tapi...

Perlakuan Ruben Onsu dan Sarwendah Bikin Betrand Peto Sesegukan, Padahal Sudah Diangkat Anak, Tapi...

Perlakuan Ruben Onsu fan Sarwendah sukses buat Betrand Peto berlinang air mata. Hal tersebut tentu menarik perhatian publik.
Trending
Bakal Bela Timnas Indonesia, Kevin Diks Puji Rizky Ridho, Tak Ragu Bilang Ini di Hadapan Erick Thohir ...

Bakal Bela Timnas Indonesia, Kevin Diks Puji Rizky Ridho, Tak Ragu Bilang Ini di Hadapan Erick Thohir ...

Kabar baik, Kevin Diks bakal membela timnas Indonesia dan akan menjalani proses naturalisasi untuk bergabung dengan pasukan Shin Tae-yong di laga selanjutn
Percuma Punya Rumah Besar dan Mewah kalau Nggak Ada Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat: Salah Satu yang Bisa Percepat Doa Terkabul

Percuma Punya Rumah Besar dan Mewah kalau Nggak Ada Ini, Kata Ustaz Adi Hidayat: Salah Satu yang Bisa Percepat Doa Terkabul

Hal tersebut ialah sangat penting, sehingga sangat disayangkan jika tidak ada. Menurut Ustaz Adi Hidayat mampu mempercepat doa terkabul. Simak penjelasannya..
Dimas Seto Digadang-gadang Selingkuh dengan Paula Verhoeven, Baim Wong Akhirnya Bicara Jujur: Posisi Saya Sulit...

Dimas Seto Digadang-gadang Selingkuh dengan Paula Verhoeven, Baim Wong Akhirnya Bicara Jujur: Posisi Saya Sulit...

Nama aktor Tanah Air, Dimas Seto tiba-tiba terseret dalam masalah keretakan rumah tangga pasangan artis Baim Wong dan Paula Verhoeven.
Sebut Paula Verhoeven Selingkuh, Baim Wong Justru Panggil Sayang ke Olla Ramlan, Sang Artis Bilang...

Sebut Paula Verhoeven Selingkuh, Baim Wong Justru Panggil Sayang ke Olla Ramlan, Sang Artis Bilang...

Artis Olla Ramlan angkat suara terkait tuduhan negatif yang menyebut dirinya memiliki hubungan spesial dengan suami Paula Verhoeven, Baim Wong.
Ruben Onsu Grebeg Rumah Sarwendah Sampai Bikin Betrand Peto Syok, Bensu: Sarwendah Lebih Tahu Onyo...

Ruben Onsu Grebeg Rumah Sarwendah Sampai Bikin Betrand Peto Syok, Bensu: Sarwendah Lebih Tahu Onyo...

Tak disangka, Ruben Onsu gerebek rumah Sarwendah dan lakukan ini sampai bikin Betrang Peto syok. Ayah angkat Onyo itu rupanya datang untuk memberikan kejutan
Master Tarot Ramal Kehidupan Ruben Onsu dan Sarwendah Setelah Cerai, Ungkap Fakta Mengejutkan: Diawal-awal Mereka...

Master Tarot Ramal Kehidupan Ruben Onsu dan Sarwendah Setelah Cerai, Ungkap Fakta Mengejutkan: Diawal-awal Mereka...

Pasangan artis Ruben Onsu dan Sarwendah resmi bercerai setelah mengalami proses yang panjang.
Perlakuan Ruben Onsu dan Sarwendah Bikin Betrand Peto Sesegukan, Padahal Sudah Diangkat Anak, Tapi...

Perlakuan Ruben Onsu dan Sarwendah Bikin Betrand Peto Sesegukan, Padahal Sudah Diangkat Anak, Tapi...

Perlakuan Ruben Onsu fan Sarwendah sukses buat Betrand Peto berlinang air mata. Hal tersebut tentu menarik perhatian publik.
Selengkapnya