Magetan, Jawa Timur – Pasca insiden jatuhnya pesawat tempur T50i Golden Eagel di Blora Jawa Tengah, pada Senin (18/7/2022), kini rumah dinas yang ditempati pilot Lettu Pnb Allan Safitra Indera yang berada di dalam kompleks perumahan lanud TNI AU Iswahyudi dijaga ketat oleh petugas.
Dari pantauan tvOnenews.com di lokasi, Selasa (19/7/2022) pukul 01.00 WIB, Sejumlah kendaraan pribadi dan juga mobil dinas TNI AU datang dan pergi silih berganti di dinas Lettu Pnb Allan Safitra Indera, pilot pesawat tempur T50i Golden Eagel yang jatuh di Blora, Jawa Tengah.
Nampak banyak anggota yang berpakaian dinas tengah melakukan sejumlah persiapan, diantaranya menyiapkan kursi di halaman rumah, serta lampu penerangan.
Begitu juga, sejumlah orang berpakaian biasa yang diduga keluarga dari Lettu Pnb Allan mulai berdatangan di rumah dinas pilot T50i Golden Eagle yang berada di jalan raya Madiun- Magetan,
Sementara itu, pihak Lanud Iswahyudi masih belum memberikan izin untuk meliput di rumah dinas tempat tinggal Allan yang dijaga ketat oleh petugas.
“ Mohon maaf mas dengan tidak mengurangi rasa hormat untuk sementara jangan ke kediaman dulu, informasi lebih lanjut akan dijelaskan oleh Kadispen AU, besok.” Demikian pesan singkat dari kapentak Lanud Iswahjudi Magetan, Kapten Sus Yudha Pramono, Senin (18/7/2022) malam.
Diketahui, pesawat latih tempur T50-i Golden Eagle dari Skuadron udara 15 TNI AU yang berpangkalan di Lanud Iswahyudi Magetan, Senin malam lost contact sekitar pukul 18.25 WIB dan ditemukan jatuh di Desa Nginggil, Kradenan Blora Jawa Tengah, Senin (18/7/2022),
Hingga berita ini diturunkan, masih belum ada konfirmasi resmi apakah pilot pesawat T50i sudah berhasil di evakuasi dalam kondisi selamat atau meninggal.
Hingga malam ini, puluhan tim SAR dari lanud Iswahjudi Magetan tengah melakukan proses evakuasi di lokasi kejadian. (men/ade)
Load more