Jember, tvOnenews.com - Setelah live mobile lagend berakhir, Bu Salsa, guru di Jember yang viral dengan video syurnya kembali live di akun tiktoknya dengan game lain.
Kali ini Bu Salsa bermain game merangkai kata-kata "zen word". Namun di live nya kali ini viewer tidak sebanyak live mobile lagend. Di game ini, Bu Salsa hanya ditonton 5.4 k penonton.
Live nya Bu Salsa di akun tiktoknya ini di saat polisi Polres Jember memanggilnya untuk dimintai keterangan. Bu Salsa enggan memenuhi panggilan polisi namun muncul di live tiktok.
Kasatreskrim Polres Jember AKP Angga Riatma saat dikonfirmasi beberapa waktu lalu mengatakan belum mempunyai materi apa-apa terkait kasus Bu Salsa. Pasalnya, polisi belum memeriksa Bu Salsa.
"Bagaimana kami bisa memeriksa handphonenya kalau dia belum kami periksa," terangnya.
Sementara itu, menurut Suyono, Kepala Dusun Krajan Desa Pontang, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, dirinya sempat ditelpon aparat Polsek Ambulu diminta untuk mendampingi polisi ke rumah Salsa. Namun, Suyono tidak bisa mengantarkan karena ada keperluan lain.
"Entah polisi udah ke rumah Salsa atau belum, " jelasnya.
Load more