News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Emil Dardak Nyanyikan Lagu Kangen, Konser Relawan GOKIL Pecah

Konser Relawan Generasi Optimis Khofifah-Emil (GOKIL) yang mengusung tema GASPOL digelar di DBL Arena, Surabaya, Jumat (22/11).
Jumat, 22 November 2024 - 21:09 WIB
Konser relawan Khofifah-Emil Pecah membahana
Sumber :
  • Tim tvone - zainal ashari

Surabaya, tvOnenews.com – Konser Relawan Generasi Optimis Khofifah-Emil (GOKIL) yang mengusung tema GASPOL digelar di DBL Arena, Surabaya, Jumat (22/11).

Acara ini berlangsung sukses, dihadiri ribuan anak muda yang penuh semangat, dan menghadirkan berbagai hiburan dan orasi politik dari pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa dan Emil Elestianto Dardak.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sejak sore hari, pasangan calon Khofifah-Emil sudah tiba di lokasi sekitar pukul 16.30 WIB. Emil dan istrinya, Arumi Bachsin, menyempatkan diri untuk berkeliling mengunjungi stan-stan UMKM di area acara, berinteraksi dengan relawan dan pengunjung yang hadir. Tak ketinggalan, Emil melayani antusiasme anak muda yang meminta swafoto bersama dirinya.

Suasana semakin pecah saat Emil Dardak unjuk suara di atas panggung. Bersama penyanyi Ghea Indrawari, Emil membawakan lagu "Kangen" dari Dewa 19. Penampilan tersebut disambut riuh sorakan penonton yang bernyanyi bersama sambil mengacungkan dua jari, simbol nomor urut pasangan Khofifah-Emil di Pilgub Jatim 2024.

Tak hanya berhenti di satu lagu, Emil kemudian melanjutkan penampilannya dengan dua lagu legendaris lainnya, “Hidup Adalah Perjuangan” dan “Risalah Hati,” yang juga berasal dari Dewa 19. Penampilan penuh energi ini berhasil menghibur dan semakin mendekatkan Emil dengan relawan muda yang hadir.

Setelah tampil, Emil langsung menyampaikan orasi politik yang menggelorakan semangat para pemilih muda. Dengan penuh semangat, Emil mengajak anak-anak muda untuk tidak golput pada Pilgub Jatim yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.

“Tanggal 27 November nyoblos nggak? Jadi 27 November pilih nomor dua ya. Siapa gubernurnya? Khofifah! Anak-anak muda jangan golput,” seru Emil, yang langsung disambut tepuk tangan meriah dari penonton.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Emil juga memaparkan beberapa program unggulan yang akan dilanjutkan apabila Khofifah-Emil terpilih kembali. Diantaranya, pendidikan SMA/SMK gratis serta pengembangan transportasi umum, khususnya penambahan armada bus Trans Jatim.

“Kalau Khofifah-Emil terpilih lagi, program-program itu akan terus berlanjut dan bus Trans Jatim akan ditambah makin banyak,” ujar Emil, mengakhiri pidatonya dengan penuh semangat.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT