LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
KOBIN, Ide Inovatif IPDA Sugeng Diwujudkan Lewat Secangkir Kopi
Sumber :
  • zainal arifin

KOBIN, Ide Inovatif IPDA Sugeng Diwujudkan Lewat Secangkir Kopi

Kring.. kring... Menggunakan sepeda tua alias sepeda kumbang, IPDA Sugeng berkeliling sambil membawa peralatan kopi di area Kota Tua Surabaya.

Jumat, 4 Oktober 2024 - 16:11 WIB

Surabaya, tvOnenews.com - Kring.. kring... Menggunakan sepeda tua alias sepeda kumbang, IPDA Sugeng berkeliling sambil membawa peralatan kopi.

IPDA Sugeng, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Bubutan, menunjukkan inovasi dalam menjalankan tugasnya. Ia menggabungkan profesi sebagai pengayom masyarakat dengan hobinya menyeduh secangkir kopi.

Di kawasan Kota Lama Jembatan Merah, Sugeng berkeliling membawa sepeda tua yang dimodifikasi dengan peralatan membuat kopi tradisional (coffee maker) menyusuri kota lama sambil menjalankan tugasnya sebagai seorang bhabinkamtibmas.

Mulanya dia ingin membuka warung kopi (warkop) namun hal tersebut akan membuatnya hanya duduk di suatu tempat saja padahal tugasnya sebagai bhabinkamtibmas harus berkeliling menyerap dinamika dan keamanan di lingkungan wilayah bertugas di Kecamatan Bubutan.

Ia akhirnya terinspirasi penjual kopi sepeda keliling, sehingga tercetus ide membuat KOBIN, Kopi pak Bhabin, yang tak hanya menawarkan kopi khas Surabaya, tetapi juga menjadi tempat interaksi yang hangat antara polisi dan warga.

Baca Juga :

“Saya ingin menjalin kedekatan dengan masyarakat. Ngopi sambil berbincang membantu saya mendengarkan keluhan dan harapan mereka, kopi ini gratis sing penting happy,” ujarnya saat ditemui di Kota Lama.

KOBIN pun mendapat sambutan positif dari pengunjung. Yang merasa berbincang asik tanpa sekatan sembari minum kopi hangat ala pak babin.

“Kopinya enak, dan kami bisa ngobrol santai dengan Pak Babin. Ini membuat kami merasa lebih dekat dengan polisi,” kata Maisyaroh, mahasiswi semester akhir salah satu perguruan tinggi negeri di Surabaya.

Berbeda dengan Maisyaroh, Budi Iriawan seorang pemuda pecinta otomotif yang sengaja ngumpul bersama teman-temannya sesama pecinta motor modifikasi mengaku selalu menunggu kehadiran IPDA Sugeng saat nongkrong di Kota Tua, baginya tak hanya diskusi namun kopi hitam kesukaannya adalah sumber segala inspirasi.
"Pokoknya kalau kita ngumpul di sini selalu mencari ndan Sugeng rasanya nyambung ngobrol ngalor ngidul sambil ngopi gratis," kelakarnya.

Kecintaan IPDA Sugeng terhadap profesinya dan hobi ngopi sangat mencolok dalam setiap interaksi. Dengan inisiatif ini, ia berharap hubungan antara kepolisian dan masyarakat semakin erat, menciptakan suasana yang aman dan nyaman di Kota Surabaya.

“Saya melihat banyak warga terkadang takut melihat seragam polisi namun dengan secangkir kopi sambil ngobrol, saya bisa mendapatkan banyak informasi apa yang sedang berkembang di masyarakat,” ujar Sugeng.

Dengan dedikasi yang tinggi, IPDA Sugeng membuktikan bahwa tugas dan hobinya dapat saling melengkapi demi kebaikan masyarakat. Ini adalah contoh nyata bagaimana anggota kepolisian bisa mendekatkan diri kepada warga dengan cara yang menyenangkan. (zaz/far) 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Mulai Sekarang Jangan Salah Paham Lihat Rajin Ibadah tapi Perilaku Tidak Mencontohkan Kebaikan, Tegas Ustaz Adi Hidayat Ada yang Salah...

Mulai Sekarang Jangan Salah Paham Lihat Rajin Ibadah tapi Perilaku Tidak Mencontohkan Kebaikan, Tegas Ustaz Adi Hidayat Ada yang Salah...

Menurut Ustaz Adi Hidayat benar memang umum terjadi. Sehingga perlu penjelasan baik karena rajin ibadah seharusnya hasil atau perilaku juga ikut baik. Simak...
Doa Mohon Terhindar dari Rasa Malas

Doa Mohon Terhindar dari Rasa Malas

Nabi Muhammad SAW setiap hari selalu membaca doa mohon terhindar dari rasa malas. Berikut bacaan doa yang bisa menjaga diri dari rasa malas sehari-hari.
Ternyata Dosa Orang yang Rajin Ibadah Itu Bukan Zina atau Minum Miras, Ustaz Abdul Somad Katakan Ini…

Ternyata Dosa Orang yang Rajin Ibadah Itu Bukan Zina atau Minum Miras, Ustaz Abdul Somad Katakan Ini…

Ustaz Abdul Somad (UAS) mengingatkan, meski sudah rajin ibadah pasti potensi berbuat dosa. Namun kata Ustaz Abdul Somad, dosa dari orang yang rajin itu berbeda.
Tiga Peristiwa Penting dalam Sejarah Islam yang Terjadi di Bulan Rabiul Akhir

Tiga Peristiwa Penting dalam Sejarah Islam yang Terjadi di Bulan Rabiul Akhir

Kalender Hijriah 1446 H telah memasuki bulan Rabiul Akhir. Ini tiga peristiwa penting dalam sejarah Islam yang terjadi di bulan ke-4 dalam kalender Hijriah ini
Sirah Nabawiyah: Kisah Abu Thalib, Paman yang Selalu Melindungi Nabi Muhammad SAW

Sirah Nabawiyah: Kisah Abu Thalib, Paman yang Selalu Melindungi Nabi Muhammad SAW

Sepeninggal kakeknya, Nabi Muhammad SAW dirawat oleh pamannya yang bernama Abu Thalib. Ia melindungi Nabi Muhammad SAW sejak 8 tahun hingga usia ke-10 kenabian.
Doa Sore Hari Setelah Ashar: Mohon Rahmat di Waktu Petang

Doa Sore Hari Setelah Ashar: Mohon Rahmat di Waktu Petang

Dua waktu istimewa dalam Islam adalah subuh dan sore hari setelah ashar. Hal ini karena saat itu, para malaikat berkumpul untuk berganti tugas. Maka berdoalah.
Trending
Betrand Peto Suka Peluk Cium, Sarwendah Akhirnya Buka-bukaan soal 'Kemesraannya' dengan Onyo: Memang Sesayang Itu...

Betrand Peto Suka Peluk Cium, Sarwendah Akhirnya Buka-bukaan soal 'Kemesraannya' dengan Onyo: Memang Sesayang Itu...

Dalam wawancara dengan Maia Estianty, Sarwendah akhirnya buka-bukaan soal perasaan sebenarnya mengenai 'kemesraannya' dengan Betrand Peto. Menurutnya hal itu...
Kubu Vadel Badjideh 'Sesumbar' Ungkap Laporan Dugaan Persetubuhan dan Praktik Aborsi Anak Nikita Mirzani Tak Terbukti!

Kubu Vadel Badjideh 'Sesumbar' Ungkap Laporan Dugaan Persetubuhan dan Praktik Aborsi Anak Nikita Mirzani Tak Terbukti!

Vadel Badjideh menyambangi Polres Metro Jakarta Selatan bersama kuasa hukumnya Razman Arif Nasution pada Jumat (4/10/2024) untuk memenuhi laporan yang dilayangkan oleh Nikita Mirzani.
Kasihan Murid dalam Video Syur Gorontalo Belum Masuk Sekolah Padahal Tak Dikeluarkan, Gurunya? ingatkan Kata Ustaz Adi Hidayat Penzina Lebih Kejam dari...

Kasihan Murid dalam Video Syur Gorontalo Belum Masuk Sekolah Padahal Tak Dikeluarkan, Gurunya? ingatkan Kata Ustaz Adi Hidayat Penzina Lebih Kejam dari...

Mengingat status Murid dalam video syur di Gorontalo masuk di bawah umur, secara umum dipahami sebagai korban. Hal inilah yang disoroti publik. Mengapa bisa?..
Kisah Tragis! Suami Sengaja Bius Istri untuk Diperkosa Ratusan Kali oleh Puluhan Pria Berbeda Selama 10 Tahun, Motifnya Ternyata untuk...

Kisah Tragis! Suami Sengaja Bius Istri untuk Diperkosa Ratusan Kali oleh Puluhan Pria Berbeda Selama 10 Tahun, Motifnya Ternyata untuk...

Kasus kejahatan seksual akhirnya terungkap menghebohkan Prancis, saat Gisele Pelicot nenek berusia 71 tahun menjadi korban pemerkosaan oleh puluhan pria berbeda
Sirah Nabawiyah: Kisah Abu Thalib, Paman yang Selalu Melindungi Nabi Muhammad SAW

Sirah Nabawiyah: Kisah Abu Thalib, Paman yang Selalu Melindungi Nabi Muhammad SAW

Sepeninggal kakeknya, Nabi Muhammad SAW dirawat oleh pamannya yang bernama Abu Thalib. Ia melindungi Nabi Muhammad SAW sejak 8 tahun hingga usia ke-10 kenabian.
Bukti Marissa Haque Bukan Orang Sembarangan, Dulu Sempat Bersaing Ketat bersama Zulkieflimansyah Melawan Kubu Ratu Atut di Pilgub Banten, Kalah, tapi...

Bukti Marissa Haque Bukan Orang Sembarangan, Dulu Sempat Bersaing Ketat bersama Zulkieflimansyah Melawan Kubu Ratu Atut di Pilgub Banten, Kalah, tapi...

Mendiang istri Ikang Fawzi, Marissa Haque memiliki deretan pengalaman politik yang cukup menjanjikan semasa hidup. Marissa sempat bersaing di Pilkada Banten.
Tiga Peristiwa Penting dalam Sejarah Islam yang Terjadi di Bulan Rabiul Akhir

Tiga Peristiwa Penting dalam Sejarah Islam yang Terjadi di Bulan Rabiul Akhir

Kalender Hijriah 1446 H telah memasuki bulan Rabiul Akhir. Ini tiga peristiwa penting dalam sejarah Islam yang terjadi di bulan ke-4 dalam kalender Hijriah ini
Selengkapnya
Viral