Mojokerto, tvOnenews.com - Hari terakhir pendaftaran, dua pasangan bakal calon Walikota dan Wakil Walikota mendaftar ke KPU Kota Mojokerto. Keduanya yakni pasangan Petahana Ika Puspitasari-Rachman Sidharta Arisandi dan Junaidi Malik-Chusnun Amin.
Pasangan Ning Ita-Sandi diusung 8 partai politik yang menguasai 21 dari 25 kursi di DPRD. Antara lain, PDIP, Demokrat, PAN, PKS, PPP, Golkar, Gerindra dan Nasdem, serta didukung 8 partai politik non parlemen.
Dengan dukungan penuh dari parpol, dan relawan Ning Ita optimis menang dapat merebut hati masyarakat Kota Mojokerto.
"Kami menargetkan memperoleh suara sebanyak-banyaknya, agar masyarakat Kota Mojokerto bersatu dan tidak terpecah," ujarnya.
Ning Ita menyampaikan, jika terpilih kembali di Pilkada 2024 ini, ia akan melanjutkan visi misi yang telah dijalankan pada priode pertama, yakni menjadikan Kota Mojokerto yang maju, inovatif dan kota yang mengarah pada kesejahteraan yang berkelanjutan.
"Semua progran-program yang kami susun adalah program untuk menuntaskan, meningkatkan apa yang sudah kita awali pada 2018 lalu. Sekaligus menyempurnakan dengan progran nasional, provinsi Jawa Timur, sehingga ada sinergitas antara regional dengan Kota Mojokerto," tegasnya.
Load more