“Oleh sebab itu, isu-isu yang menakut-nakuti kepala desa betul betul dijaga oleh relawan, baik relawan resmi dari partai maupun dari masyarakat, untuk menjaga suara di bawah. Jangan pulang sebelum saksi dan panitia tanda tangan, lalu di foto sebagai bukti apa bila ada kecurangan,” ungkapnya
Ia berharap, semua relawan bisa bekerjasama dengan para mahasiswa dan lembaga swadaya masyarakat agar pemilu nanti tidak bisa menjadi pemilu yang menakutkan. Diharapkan kepada relawan capres cawapres Ganjar Mahfud terutama di wilayah pulau garam, agar pada tanggal 14 Februari tidak meninggalkan TPS sebelum penghitungan suara selesai. (fds/gol)
Load more