“Ini luar biasa, karena ketika ketiganya ini dilakukan, maka adik-adik akan menjadi generasi yang unggul untuk Indonesia Emas,” kata dr. Hasto.
Pada kesempatan ini, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, Dra. Maria Ernawati, M.M mengaku bangga dengan pencapaian penghargaan yang disabet oleh kelompok BKR Blambangan.
“Selamat dan sukses atas prestasi yang diraih kelompok BKR Blambangan, Banyuwangi. Hal yang sangat membanggakan dan membahagiakan. Dan tentu prestasi ini akan menumbukan semangat dan motivasi bagi kelompok BKR lain di Jawa Timur," ujarnya saat ditemui di tempat acara.
"Apresiasi ini merupakan sebuah perjuangan dalam Pengelolaan Program Bangga Kencana dan untuk mewujudkan kepedulian dan tanggungjawab orang tua dalam membimbing dan mengarahkan anak dan remaja melalui interaksi yang harmonis, melalui implementasi modul 1001 cara bicara orang tua dengan remaja,” pungkas Erna.
Kegiatan Apresiasi DutaGenRe dan Jambore Kreativitas Remaja masih berlangsung dari tanggal 28 Oktober hingga 1 November 2023, puncak acara nanti akan dilaksanakan di Taman Indonesia Kaya, Kota Semarang. (msi/far)
Load more