Malang, tvOnenews.com - Penghuni kos yang terletak di Jalan Borobudur Utara 65, Kelurahan Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang dikejutkan dengan salah satu penghuni kos yang meninggal dunia saat merawat tanaman bonsai di halaman depan kamar kosnya, Sabtu kemarin.
"Saat itu korban bersama rekannya beda kamar kos sedang merawat tanaman bonsai di halaman depan kamar kosnya. Tiba-tiba korban terjatuh terlentang hingga kejang-kejang," kata Adibayu, anggota Satkom RJT Kota Malang kepada tvOnenews.com, Sabtu (1/7).
Lanjut kata Bayu, rekannya digotong ke dalam kamar korban hingga dipanggilkan dokter untuk melihat kondisi korban.
"Ternyata saat dicek sama dokter, korban sudah meninggal dunia," bebernya.
Takut terjadi hal-hal yang tak diinginkan, teman penghuni kos lainnya melaporkan ke Polsek Lowokwaru.
Sementara itu, Kapolsekta Lowokwaru, AKP Anton Widodo mengatakan, bahwa pihaknya sudah menerima laporan tersebut. Selain itu, petugas juga sudah mendatangi lokasi kejadian.
"Tadi sekitar pukul 13.45 WIB, anggota jaga Polsekta Lowokwaru mendapatkan laporan adanya penghuni kos yang meninggal dunia mendadak," kata AKP Anton saat dikonfirmasi tvOnenews.com, Sabtu.
Mendapatkan laporan, petugas Reskrim Polsek Lowokwaru bersama Tim Inafis Polresta Malang Kota langsung mendatangi lokasi di Jalan Borobudur Utara.
"Untuk saat ini, informasi yang kami dapatkan memang korban ini memiliki penyakit lambung. Dan memang kondisinya kurang baik," bebernya.
"Saat dalam pemeriksaan, pada tubuh korban tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dan luka apapun," sambungnya.
Selanjutnya, jenazah korban dievakuasi ke kamar jenazah RS Syaiful Anwar Kota Malang untuk dimintakan visum.
"Namun saat ini petugas masih mendalami kejadian tersebut. Dan jenazah korban saat ini sudah ditangani oleh pihak keluarga, untuk dikebumikan," pungkasnya. (eco/far)
Load more